NIVEA Produksi Crème Tin Kemasan Khusus untuk Berdonasi

marketeers article

NIVEA kembali melakukan terobosan baru dengan memproduksi NIVEA Crème Tin kemasan khusus yang ditujukan untuk donasi kepada tenaga medis.

Dijelaskan oleh Holger Welters, Direktur Utama PT Beiersdorf Indonesia, kondisi pandemi yang saat ini terus memperlihatkan peningkatan harus menjadi sinyal pada semua orang, termasuk pelaku bisnis. Tujuannya, agar kolaborasi penyelesaian pandemi bisa berjalan lebih kuat dan pandemi lebih cepat terselesaikan.

“Hingga kini, tenaga medis masih mendedikasikan dirinya untuk menangani serangan pandemi COVID-19 di Indonesia. Sebagai sebuah entitas bisnis, PT Beiersdorf tidak bisa berperan banyak selain menerapkan aturan perusahaan yang bisa meminimalisir penularan, mengkampanyekan hidup bersih dan sehat, dan mengapresiasi tenaga medis,” kata Holger.

Apresiasi yang dimaksud Holger salah satunya diwujudkan dalam bentuk donasi. Kali ini, Nivea secara khusus memproduksi NIVEA Crème Tin ukuran 150 ml kemasan khusus yang ditujukan untuk didonasikan. Holger mengungkapkan, pihaknya setidaknya mendonasikan 20 ribu produknya yang disebar ke beberapa rumah sakit di Indonesia.

NIVEA Crème Tin sendiri merupakan pelembab dengan kandungan Eucerit yang diklaim ikonik oleh NIVEA. Produk ini berfungsi melembabkan kulit dan bisa membantu mengatasi kulit kering.

“Tenaga medis secara konstan menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) dan masker yang memperbesar risiko iritasi kulit. Belum lagi penggunaan hand sanitizer yang terus menerus membuat risiko rusaknya kulit tangan meningkat. Melalui produk ini, kami ingin memberikan apresiasi yang dapat membantu mereka mengatasi masalah kulit,” tambah Holger.

Ditegaskan kembali, NIVEA Crème Tin 150 ml ini tidak akan dijual ke pasaran. Produk ini eksklusif untuk tenaga medis, terutama di rumah sakit rujukan COVID-19.

Editor: Ramadhan Triwijanarko

Related

award
SPSAwArDS