Paramount Land kembali menghadirkan area komersial baru di sisi selatan Gading Serpong yang bernama ‘Sorrento Grande-East’. Area baru ini berada tepat di tengah pusat bisnis dan kuliner.
Kehadiran area komersial ini menyusul kesuksesan dari penjualan perdana Sorrento Grande-West yang habis terserap pasar pada hari peluncurannya.
Mengenai peluncuran area baru ini, M. Nawawi, Presiden Direktur Paramount Land menuturkan, pihaknya melihat demand akan produk komersial terutama di selatan Gading Serpong masih cukup tinggi.
“Area komersial ini telah menjadi pusat bisnis dan kuliner yang sangat viral dan ramai, di mana area ini telah mencatat lebih dari 570 unit penjualan area komersial, dengan tingkat okupansi bisnis yang sangat tinggi, serta value bangunan dan capital gain yang terus meningkat,” ujar M. Nawawi, dikutip dari laporannya.
BACA JUGA Tiga Kunci Paramount Land dalam Mengembangkan Kawasan Komersial
Berdasarkan hasil survei yang dilakukan oleh Paramount Land, terdapat beberapa alasan yang membuat area ini diminati pebisnis di antaranya, biaya sewa semakin tinggi, infrastruktur, dan utilitas kawasan yang sangat baik.
“Hal ini menunjukkan kebutuhan masyarakat akan produk komersial sejenis masih jauh melebihi ketersediaan produk komersial yang ada,” tambah Nawawi.
Norman Daulay, Direktur Paramount Land, menambahkan, Sorrento Grande-East menawarkan beragam keunggulan.
“Dari segi lokasi, area komersial ini terletak di selatan Gading Serpong yang tepat berbatasan dengan BSD, dikelilingi lebih dari 40 klaster terhuni dan beragam fasilitas kota, seperti sekolah, apartemen, pusat perbelanjaan, dan hotel, dan aksesibilitas tinggi karena mudah dijangkau dari mana saja,” ungkap Norman.
Keunikan lain dari area komersial baru ini adalah berbatasan dengan Situ Cihuni dan menjadikan Sorrento Grande-East sebagai area komersial yang memiliki lake view, yang tentunya akan menambah value produk ini.
BACA JUGA Paramount Land Rilis Hampton Square dan Hampton Avenue Studio Loft
“Strategi kami dalam menghadirkan anchor tenant sebagai added value di setiap area komersial yang kami kembangkan, merupakan komitmen kami dalam memastikan produk komersial tersebut akan ramai dan sukses bahkan sejak awal beroperasi,”
Dalam kesempatan yang sama, Henry Napitupulu, Direktur Planning & Design Paramount Land, menjelaskan bahwa Sorrento Grande-East memiliki konsep bangunan modern tropis dengan lake view.
“Dengan bangunan berbentuk simpel, dilengkapi terrace dengan railing kaca, kanopi kaca, dan material aluminium. Selain itu, peletakan massa bangunan mendapatkan exposure yang sangat besar dari jalan raya,” terang Henry.
Sorrento Grande-East ditawarkan sebanyak 156 unit dengan harga menarik, khusus untuk Tipe Regular mulai dari Rp 1,8 miliaran (sudah termasuk PPN) dan untuk Tipe Alfresco mulai dari Rp 3,6 miliaran (sudah termasuk PPN).
Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz