Sushi tengah menjadi salah satu kuliner yang banyak ditemui di Indonesia. Antusiasme para pecinta sushi yang terlihat tinggi di Indonesia mendorong ketertarikan Citi untuk meningkatkan engagement dengan nasabah mereka. Menandai 50 tahun kehadiran Citi di Indonesia, mereka menggelar kemitraan bersama Sushi Tei dan Sushi Kiosk dalam program “50% Off on Your Next Visit”.
Perayaan setengah abad kehadiran Citi di Indonesia dijadikan sebagai sarana promosi guna meningkatkan loyalitas nasabah. Mulai 15 Maret-15 Mei 2018, Citi memberikan promo bagi nasabah mereka di gerai Sushi Tei dan Sushi Kiosk.
“Kartu kredit selalu dihubungkan dengan pengalaman bersantap karena kemudahan dan penawaran-penawaran spesial yang diberikan. Guna memberikan nilai lebih bagi nasabah, kami ingin memastikan setiap interaksi dengan pemegang kartu kredit Citi dapat memuaskan dan berkesan. Dengan bermitra bersama Sushi Tei dan Sushi Kiosk, kami percaya nasabah akan merasakan hal yang sama,” tutur Citi Indonesia Head of Cards and Loans Ramon Del Rosario di Jakarta, Selasa (10/04/2018).
Para pecinta Sushi yang menjadi pemegang kartu kredit Citi Visa dapat memperoleh e-voucher gratis senilai Rp 250.000 untuk setiap transaksi Rp 500.000 di setiap gerai Sushi Tei dan Sushi Kiosk di seluruh Indonesia.
“Melalui kemitraan strategis dengan Citi Indonesia, para pelanggan dapat menikmati pengalaman bersantap luar biasa, yang memadukan citarasa Jepang dengan sentuhan lokal. Sushi tagline Sushi Tei-A Good Deal of Sushi yang digabungkan dengan konsep ‘Grab and Go’ dari Sushi Kiosk,”
Direktur PT. Sushi Tei Indonesia Sonny Kurniawan mengatakan, “Melalui kemitraan strategis dengan Citi Indonesia, kami ingin membantu para pelanggan untuk menikmati beragam pilihan hidangan Jepang yang memang menjadi pilihan di Sushi Tei dan Sushi Kiosk. Sesuai dengan tagline Sushi Tei, yaitu A Good Deal of Sushi, dan menggabungkan konsep Grab and Go dari Sushi Kiosk, pelanggan dapat menikmati pengalaman bersantap luar biasa, yang memadukan citarasa Jepang dengan sentuhan lokal.” Kata Direktur PT Sushi Tei Indonesia Sonny Kurniawan.
Editor: Sigit Kurniawan