Pemasaran Berbasis Gender Jadi Strategi Shopee Pikat Konsumen

marketeers article

Strategi marketing berbasis gender menjadi cara Shopee untuk memikat target konsumen. Kali ini, Shopee meluncurkan kampanye khusus untuk pria bertajuk Shopee 2.2 Men Sale.

Sepanjang gelaran Shopee 2.2 Men Sale (18 Januari-2 Februari 2021), konsumen pria dapat menikmati berbagai jenis promosi dari berbagai kategori favorit pria. Kampanye tematik digelar sepanjang periode kampanye berlangsung, mulai dari Fashion Pria Day, Hobi dan Otomotif Day, hingga Sneakers dan Aksesori Pria Day.

“Lewat Shopee 2.2 Men Sale, kami ingin memberikan berbagai pilihan dan kemudahan akses untuk para pria agar dapat menjalankan kegiatan dan hobi mereka di tengah kondisi saat ini,” ungkap Daniel Minardi, Heads of Brands Management & Digital Products Shopee Indonesia di Jakarta, Rabu (20/01/2021).

Selain kampanye tematik tersebut, Shopee juga memberikan potongan ongkos kirim pembelian hingga Rp 50 ribu, flash sale Rp 99 untuk produk-produk pria, hingga gratis ongkir tanpa minimum pembelian dengan metode pembayaran Cash on Delivery (COD).

Suguhan Konten Menarik

Tidak hanya menghadirkan ragam promosi pada kampanye 2.2 Men Sale, Shopee juga menyuguhkan konten menarik bagi target konsumen.

Shopee mengajak para pengguna pria dari berbagai profesi, latar belakang, dan hobi untuk mendapatkan inspirasi melalui acara 2.2 Men Sale Bro Code Vol. 4: Ini Zona Gue!.

Dimeriahkan oleh Kemal Palevi yang diposisikan sebagai Sneakers Enthusiast, dan Ridwan Hanif dari sisi Automotive Enthusiast, acara ini mengulas berbagai tips dan pengalaman dalam menciptakan zona khusus pria versi mereka untuk menjalankan hobi dan aktivitas di rumah.

Tak lupa, acara ini memberikan rekomendasi produk-produk penunjang kebutuhan dan hobi yang dapat diperoleh konsumen melalui platform Shopee.

“Acara Bro Code Vol.4 hari ini diharapkan dapat dimanfaatkan oleh para pria untuk menemukan inspirasi dan berkreasi pada zona khusus mereka di rumah agar semakin nyaman dan bahagia di tengah pandemic ini,” terang Kemal.

Shopee turut memeriahkan rangkaian kampanye Shopee 2.2 Men Sale dengan menyediakan ragam hadiah menarik, seperti PlayStation via Shop & Win PS5.

Hanya dengan berbelanja selama periode kampanye berlangsung, konsumen secara otomatis akan mendapatkan token yang dapat digunakan untuk mengklaim golden ticket berisikan kode unik. Selain PlayStation 5, konsumen juga dapat memenangkan hadiah lain, seperti Samsung Galaxy A51, Fitbit Smartwatch, JBL Bluetooth Headphone, dan tas Adidas yang akan diumumkan pada 3 Februari mendatang.

Melalui strategi marketing berbasis gender, Shopee berpeluang untuk lebih dekat dengan target konsumen mereka dari kalangan pria. Kira-kira, akankah strategi ini berbuah manis?

Related

award
SPSAwArDS