Peran Influencer dalam Meningkatkan Kepercayaan Multifinance

Kolaborasi dengan influencer menjadi strategi efektif bagi perusahaan multifinance dalam membangun kepercayaan pelanggan. Berdasarkan survei MarkPlus Analysis terhadap 200 responden, mayoritas percaya bahwa influencer dapat meningkatkan kepercayaan terhadap produk dan layanan multifinance.
Adapun, survei tersebut menunjukkan bahwa 67,1% responden merasa influencer dapat meningkatkan kepercayaan terhadap produk dan layanan. Selain itu, 58,5% responden menyatakan bahwa influencer mampu meningkatkan minat mereka, sementara 55% menganggap informasi yang disampaikan lebih mudah dipahami.
BACA JUGA: 6 Strategi Membangun Komunitas Influencer yang Solid untuk Brand
“Kepercayaan pelanggan terhadap multifinance dapat tumbuh lebih kuat jika komunikasi dilakukan oleh figur yang memiliki pengaruh besar dan kredibilitas tinggi,” ujar Iwan Setiawan, CEO MarkPlus, Inc. dan Marketeers, dalam Industry Round Table: Multifinance Industry Update di Phillip Kotler Theater, Jakarta, Rabu (12/3/2025).
Selain meningkatkan kepercayaan, peran influencer juga berpengaruh terhadap penggunaan layanan multifinance. Data survei menunjukkan bahwa 30% responden menganggap pengaruh influencer cukup signifikan, sementara 30% lainnya menilai pengaruhnya sangat signifikan.
Sebaliknya, hanya sebagian kecil responden yang merasa influencer tidak berpengaruh, dengan 3% menyatakan kurang signifikan dan 1% menyebutnya tidak signifikan sama sekali. Hal ini menunjukkan bahwa strategi ini memiliki dampak positif yang cukup besar bagi perusahaan multifinance.
Untuk mengoptimalkan peran influencer, perusahaan perlu memilih figur yang relevan dengan target audiens. Influencer yang memiliki reputasi baik dan kredibilitas tinggi lebih efektif dalam membangun kepercayaan dan menarik calon pelanggan.
Selain itu, perusahaan dapat memanfaatkan berbagai platform digital untuk memperkuat dampak kampanye influencer. Media sosial, blog, dan kanal video menjadi sarana utama dalam menyebarkan informasi yang lebih menarik dan mudah diakses oleh masyarakat.
BACA JUGA: Bangun Brand Awareness, Merek Pakai Influencer di Event Fun Run
Lebih lanjur, pendekatan lain yang dapat diterapkan adalah bekerja sama dengan beberapa influencer dalam satu kampanye. Strategi ini dapat memperluas jangkauan komunikasi dan memperkuat pesan yang ingin disampaikan kepada calon pelanggan.
“Dengan strategi pemasaran yang tepat, influencer dapat membantu multifinance membangun citra positif dan meningkatkan minat masyarakat terhadap layanan yang ditawarkan,” tutup Iwan.
Editor: Bernadinus Adi Pramudita