Perkuat Jaringan di Jatim, BAIC Resmi Buka Dealer Ketiga di Surabaya

marketeers article
BAIC Indonesia resmi buka dealer ketiga di Surabaya (FOTO: BAIC Indonesia)

BAIC Indonesia terus memperluas jangkauan layanannya dengan meresmikan dealer ketiga di Indonesia yang berlokasi di Surabaya, tepatnya di Jl. Raya Jemursari No. 339-341. Dealer yang dikelola oleh PT DAS Indonesia Surabaya ini diharapkan mampu memperkuat posisi BAIC di pasar otomotif Jawa Timur, sebuah wilayah yang dikenal sebagai salah satu pasar terbesar di Indonesia.

Chief Operating Officer BAIC Indonesia, Dhani Yahya, menyampaikan optimisme besar terhadap potensi Surabaya. Ia mengungkapkan bahwa kota ini menjadi pasar kedua terbesar bagi BAIC setelah Jabodetabek.

“Surabaya adalah pusat ekonomi terbesar di Jawa Timur, dan potensinya di sektor otomotif sangat menjanjikan. Kami melihat Surabaya sebagai langkah strategis untuk memperluas kehadiran BAIC di Indonesia,” ujar Dhani dalam siaran pers kepada Marketeers, Senin (18/11/2024).

Sementara itu, Dedy Tjandra, Direktur BAIC Jemursari, menegaskan komitmen PT DAS Indonesia Surabaya dalam menghadirkan pengalaman otomotif terbaik. Ia mengatakan bahwa dealer ini akan aktif berpartisipasi dalam berbagai kegiatan otomotif di Surabaya, sebagai wujud pendekatan kepada konsumen.

BACA JUGA: BAIC Kenalkan BJ80, SUV Boxy Mirip Mercy G Class

Dalam rangka pembukaan, BAIC Jemursari menghadirkan sejumlah promosi menarik. Mulai dari penawaran kredit dengan uang muka ringan 20% hingga bunga 0% untuk tenor satu tahun, semua ditujukan untuk memberikan kemudahan bagi konsumen.

Selama bulan November 2024, pembeli unit kendaraan juga akan mendapatkan berbagai bonus, termasuk talang air, coating untuk semua tipe, serta tambahan aksesori eksklusif untuk model BJ40 Plus.

Dealer ini juga menawarkan diskon besar hingga 80% untuk pemasangan aksesori selama bulan promosi. Pelanggan yang membeli paket aksesori lengkap untuk BJ40 Plus akan mendapatkan akses gratis menikmati kopi di JC Cafe selama satu bulan penuh.

Selain fokus pada penjualan, BAIC Jemursari juga menyediakan layanan purnajual lengkap. Dengan luas area 1800 meter persegi, diler ini memiliki fasilitas showroom dua lantai seluas 400 meter persegi yang memajang produk andalan seperti BJ40 Plus dan X55 II. Konsumen juga dapat mencoba kendaraan langsung melalui fasilitas test drive yang tersedia.

BACA JUGA: Ekspansif, BAIC Buka 10 Diler Baru di Indonesia hingga Akhir Tahun 2024

Untuk menjawab kebutuhan layanan purnajual, BAIC Jemursari menghadirkan bengkel dengan fasilitas modern seluas 250 meter persegi.

Bengkel ini dilengkapi empat bay servis, dua di antaranya memiliki lift. Tim mekanik yang bertugas telah dilatih sesuai standar global BAIC, memastikan kualitas perawatan dan perbaikan kendaraan yang optimal.

Selain itu, konsumen dapat menikmati kenyamanan maksimal selama kunjungan dengan adanya area transaksi yang modern serta JC Cafe yang dirancang khusus untuk menciptakan suasana santai dan nyaman.

PT DAS Indonesia Surabaya berkomitmen untuk terus mengembangkan jaringan dealer BAIC di wilayah Jawa Timur. Beberapa area strategis seperti Sidoarjo dan Jember menjadi target pengembangan berikutnya.

“Kami melihat potensi pasar di Jawa Timur sangat besar, dan ini menjadi alasan kuat untuk terus berinvestasi di sini,” tambah Dedy Tjandra.

Editor: Eric Iskandarsjah

Related

award
SPSAwArDS