Perkuat Layanan, Instagram Luncurkan Dua Fitur Baru di Indonesia

marketeers article
New york, USA April 11, 2018: Adding new story on instagram app close-up view of smartphone screen

Instagram kembali mengejutkan penggunanya. Berawal dari platform yang hanya bisa membagikan foto dan efek sederhana, kini platform Instagram sudah dilengkapi berbagai fitur menarik yang menghadirkan pengalaman baru untuk seluruh penggunanya.

Tepat pada hari ini, Instagram meluncurkan dua fitur yang sudah hadir di Indonesia. Pertama, fitur Reels yang memungkinkan pengguna untuk membuat video durasi pendek. Nantinya, pengguna bisa membagikan Reels kepada audiens baru dari 80 negara dan juga di feeds mereka.

Menurut Revie Sylviana selaku Director of Entertainment Partnership Facebook, Reels dapat dinikmati oleh seluruh pengguna dari berbagai kalangan. Fitur ini juga dapat digunakan untuk membuat konten menarik bagi para content creator, public figure, juga pelaku bisnis.

Reels memungkinkan pengguna instagram untuk menemukan beragam konten menarik dari 80 negara, termasuk Indonesia. Kami harap fitur ini menjadi peluang untuk para brand, public figure dan juga content creator untuk bisa membuat konten menarik dan membuka peluang bisnis bagi mereka semua,” kata Revie.

Kedua, fitur Musik juga resmi meluncur di Indonesia. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk memasukkan musik ke dalam fitur Story. Selain itu, pengguna juga dapat menambahkan lirik yang di inginkan dari lagu tersebut untuk dimasukkan.

Menurut Pieter Lydian, Country Director Facebook di Indonesia, dengan adanya fitur Musik, pengguna bisa mengekspresikan diri dengan cara yang lebih beragam dan kreatif. Selain itu, menengalkan cara baru dalam menikmati musik.

“Harapan kami, dengan adanya fitur ini untuk pengguna Instagram baik itu content creator maupun yang lainnya bisa berinovasi bersama dan menciptakan cara baru agar musik bisa menjadi bagian dari Indonesia. Kami harap pengguna dapat bergabung untuk  mengekspresikan diri melalui fitur yang kami sediakan,” tutur Pieter.

 

Editor: Eko Adiwaluyo

Related

award
SPSAwArDS