Perkuat Posisi, Kimia Farma Jalin Kerja Sama dengan Optik Melawai

marketeers article
Perkuat posisi, Kimia Farma jalin kerja sama dengan Optik Melawai. (Dok. Kimia Farma)

PT Kimia Farma Apotek (KFA) memperkuat posisi sebagai peritel produk kesehatan (healthcare) melalui kolaborasi dengan Optik Melawai. Itu berarti masyarakat dapat menemukan produk-produk optik di outlet-outlet Kimia Farma yang mencapai lebih dari 1.200 outlet di seluruh wilayah Tanah Air.

Kerja sama KFA dan Optik Melawai resmi terbentuk dengan ditandatanganinya Perjanjian Utama Kolaborasi Pengembangan Usaha Retail dan Perjanjian Konsinyasi oleh Direktur Utama PT KFA Agus Chandra dan Direktur Utama PT Inti Citra Agung Eddyanto Hadisurjo.

BACA JUGA: Reformasi Kimia Farma Apotek, dari Tradisional Jadi Digital

Agus Chandra menyampaikan kolaborasi ini memperkuat posisi Kimia Farma dan Optik Melawai. Konsepnya adalah Co-location Model, yaitu dapat berbentuk outlet di dalam outlet maupun berdampingan dalam satu lokasi. 

Beberapa jaringan di dalam outlet Kimia Farma ke depannya akan dibuka counter Optik Melawai yang menyediakan produk-produk optik antara lain sunglasses, cairan pembersih lensa kontak, kacamata baca, hingga layanan optik seperti pemeriksaan mata dan pembuatan kaca mata.

“Kami senang dapat berkolaborasi dengan Optik Melawai, sebuah brand penyedia kacamata terkemuka di Indonesia. Kerja sama ini memperkuat layanan kesehatan bagi masyarakat dengan menyediakan kacamata dan alat-alat optik selain obat-obatan, alat-alat kesehatan dan produk-produk kecantikan,” ujar Agus Chandra, Selasa (27/6/2023).

BACA JUGA: Omnichannel Experience, Kimia Farma Bangun Ekosistem Kesehatan

Sebaliknya, beberapa jaringan di dalam outlet Optik Melawai akan dibuka counter Kimia Farma yang menyediakan produk-produk kesehatan KFA mulai dari obat-obatan, produk kecantikan (beauty product), seperti perawatan kulit (skincare) dan kosmetik, produk bayi dan anak di antaranya popok dan berbagai jenis susu, serta alat kesehatan dan produk kesehatan lainnya.

Perluasan ketersediaan produk kesehatan di outlet Kimia Farma juga terlihat dengan hadirnya produk-produk personal care (perawatan diri) untuk kebersihan tubuh, rambut, kulit dan wajah. Bahkan, Kimia Farma juga menyediakan kebutuhan pelanggan lainnya, seperti produk-produk susu, vitamin hingga makanan dan minuman kesehatan.

Peningkatan jangkauan pelayanan kesehatan dan variasi produk serta layanan Kesehatan dihadirkan untuk kenyamanan pelanggan ini sejalan dengan slogan yang mulai digaungkan yaitu “Ingat Sehat, Ingat Kimia Farma”. Tidak hanya itu, Agus Chandra memastikan kemudahan transaksi bagi pelanggan Kimia Farma untuk bertransaksi secara digital melalui Kimia Farma Mobile.

“Ini menjadi komitmen Kimia Farma bagi layanan kesehatan untuk masyarakat menyusul pembukaan outlet-outlet baru dan perubahan tampilan di berbagai lokasi. Pada 6 Mei 2023, KFA melakukan grand opening 15 outlet, salah satunya di Pantai Indah Kapuk (PIK), Jakarta,” tutur Agus.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS