Ivan Gunawan, desainer dan pebisnis di industri fashion memperluas lini bisnisnya ke kompor bersama dengan Sinar Raya Yogyakarta (SRY). Kerja sama ini menghadirkan inovasi desain kompor kaca yang lebih aesthetic.
Ivan mengaku bahwa pengembangan bisnis kompor ini telah dijalani selama tiga tahun terakhir bersama dengan sahabatnya.
“Ini (bisnis kompor) merupakan usaha yang selama tiga tahun terakhir secara diam-diam aku jalani bersama dengan sahabatku,” kata Ivan dalam sesi konferensi pers yang berlangsung di Hotel Borobudur, Jakarta pada Rabu (24/1/2024).
Ia juga mengatakan inspirasi awal dari bisnis ini karena menyadari bahwa banyak penggemarnya yang berasal dari kalangan ibu-ibu muda dan kompor menjadi salah satu produk penting untuk segmen pasar tersebut.
BACA JUGA Sambut Hari Raya, Ivan Gunawan Rilis Hijab Mandjha Raya Collection 2024
Oleh sebab itu, kali ini Ivan percaya diri untuk memperkenalkan produk terbaru dari lini bisnisnya tersebut berupa Kompor Kaca SRY yang didesain sendiri.
Kompor Kaca SRY sendiri diluncurkan bertepatan dengan momen gelaran fashion show Raya Collection 2024 dalam acara Light of Treasure. Berbeda dengan kompor pada umumnya, Kompor Kaca SRY yang didesain oleh Ivan Gunawan tampil dengan nuansa warna pastel, yakni terdiri atas dusty pink, abu-abu, lime, dan biru.
“Warnanya yang gemes ini karena aku melihat semakin banyak para content creator atau ibu-ibu muda yang membuat konten masak, jadikan lebih aesthetic juga,” ucap Ivan.
BACA JUGA Hasil Penjualan Didonasikan, Ivan Gunawan Rilis Hijab Tema Palestina
Melalui produk terbarunya ini, Ivan mengatakan ingin mengajak masyarakat untuk kembali giat memasak sehingga dapat menyajikan makanan sehat untuk keluarga di rumah.
“Dengan harga Rp 500.000, aku ingin berkontribusi kepada ibu rumah tangga untuk bisa lebih peduli terhadap kesehatan keluarga dengan masak di rumah,” kata Ivan.
Berdasarkan penuturannya, kompor kaca ini dipasarkan melalui e-commerce dan hanya tersedia selama bulan Ramadan. Selain itu, ia juga melakukan pemasaran secara konvensional, yakni door to door yang bekerja sama dengan komunitas lokal di tingkat RT dan RW.
Editor: Ranto Rajagukguk