Perluas Jangkauan Pasar, Simas Insurtech Gaet Fuse dan Tokopedia

marketeers article
Insurance technology (Insurtech) concept, woman looking data information on smartphone.

Kolaborasi menjadi salah satu hal yang penting untuk dilakukan di era ini. Dengan berkolaborasi, kekuatan dari bisnis yang satu dengan yang lain akan bersatu, sehingga bisa lebih berkembang dari sebelumnya. Saat ini, banyak perusahaan yang melakukan kolaborasi, termasuk perusahaan berbasis teknologi Simas Insurtech.

Baru-baru ini, Simas Insurtech yang mengumumkan kerja samanya dengan platform asuransi Fuse dan Tokopedia. Kerja sama ini memungkinkan pengguna Tokopedia untuk mengakses berbagai produk asuransi umum dengan harga yang terjangkau.

Fuse telah memperoleh pendanaan seri B, sehingga startup ini sedang dalam fase agresif untuk meningkatkan market share nya di pasar Indonesia. Apalagi, menurut data Otoritas Jasa Keuangan (OJK), penetrasi asuransi di Indonesia masih terbilang rendah. Inilah yang kemudian menginisiasi Fuse untuk bekerja sama dengan Simas dan Tokopedia.

“Fuse bangga bisa berkolaborasi dengan Tokopedia untuk mendukung semua produk ausrasi umum, tentunya juga dengan dukungan dari Simas Insutech. Kami harap, visi kami untuk membuat asurasi terjangkau untuk semua dapat tercapai melalui kemitraan ini,” kata Ivan Sunandar, Co-Founder dan COO Fuse.

Senada dengan Ivan, Marissa Dewi, Head of Investment and Insurance Tokopedia menyampaikan bahwa Tokopedia selalu berupaya untuk mendorong kehidupan masyarakat agar lebih baik. Kolaborasi ini menjadi salah satu bukti komitmen Tokopedia untuk mendukung kehidupan masyarakat.

“Sebagai perusahaan teknologi dan solusi martketplace, kami percaya kolaborasi dengan mitra yang sejalan dapat membantu mendorong kehidupan masyarakat yang lebih baik. Melalui mitra dengan Fuse dan Simas Insurtech, kami berharap dapat menyediakan keuntungan berasuransi yang lebih terjangkau,” ungkap Marissa.

Teguh Aria Djana juga mengatakan bahwa kolaborasi ini merupakan kolaborasi yang menarik. Dengan dukungan dari Fuse, Simas Insurtech dapat mengoptimalkan produk asuransi yang mereka miliki.

“Dengan dukungan platform teknologi mobile bersertifikasi ISO milik Fuse, kami akan bekerja sama dengan Fuse untuk mengoptimasi dan memperpendek siklus pembuatan produk asuransi. Kami juga akan menggunakan teknologi market intelligence Fuse untuk menciptakan situasi market-fit yang lebih baik bagi produk-produk tersebut,” tutup Teguh.

 

Editor: Eko Adiwaluyo

Related

award
SPSAwArDS