Perluas Jangkauan, Putri Kini Hadir di E-Commerce

marketeers article
Sumber: 123RF

Putri, salah satu brand dari PT Paragon Technology dan Innovation memperluas pasarnya dengan hadir di e-commerce. Brand ini telah hadir sejak pertama kali perusahaan dibangun, yakni tahun 1985 dengan rangkaian produknya yang secara eksklusif diformulasikan untuk menjadi pilihan salon-salon di Nusantara.

Selama lebih dari 30 tahun, Putri banyak disukai oleh salon-salon di seluruh Indonesia dengan beragam produknya. Saat ini, produk-produk yang dimiliki brand tersebut adalah Natural Creambath, Pure Clean Shampoo Apple, Pure Clean Hair Conditioner, Hair Spray Non Aerosol, Wet Look, Wet Jelly, Platinum Pustreite, dan Nusilk Technology Hair Tonic.

Nuri Handayani, Brand Manager Putri mengatakan saat ini Indonesia telah memasuki masa transisi, yaitu dari pandemi ke endemi. Pola rutinitas masyarakat pun telah berubah, dengan cenderung memilih melakukan perawatan salon di rumah. 

Putri melihat hal tersebut dan berupaya untuk menjawab kebutuhan mereka.

“Kami memanfaatkan peluang untuk masuk ke pasar yang lebih luas dengan memasarkan produk melalui e-commerce sehingga, baik perempuan Indonesia maupun para salon dapat menjangkau produk Putri dengan lebih mudah,” kata Nuri.

Putri selalu mengomunikasikan produk mereka dengan para hairdresser. Brand ini juga menggunakan teknologi modern yang telah teruji untuk seluruh rangkaian produknya. 

Formula dan teknologi yang digunakan dirancang dengan standar serta bahan baku internasional untuk menghasilkan kualitas terbaik dan mampu bersaing dengan produk global. Nuri menjelaskan Putri Hair Tonic mengandung perpaduan bahan alami, vitamin B, dan panthenol untuk membantu menjaga kulit kepala agar rambut lebih terawat, segar dan kuat. 

Produk ini juga hadir dengan tiga varian untuk tiga masalah rambut berbeda, yaitu untuk rambut rontok, rambut kulit kepala normal yang cenderung berminyak, dan kulit kepala normal.

“Kami akan terus berinovasi agar dapat memenuhi kebutuhan perawatan rambut masyarakat Indonesia dengan penggunaan yang sangat efisien, yaitu hanya dari rumah. Kami harap, kehadiran rangkaian produk Putri di e-commerce ini dapat memudahkan masyarakat untuk tetap bisa merasakan sensasi perawatan rambut yang sehat ternutrisi dengan wangi ala salon di tengah sibuknya aktivitas dan rutinitas sehari-hari,” tutur Nuri.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS