Pertamina Pastikan Stok BBM dan LPG Selama Lebaran Sesuai Demand

marketeers article
Pertamina pastikan kelancaran dan kualitas stok BBM dan LPG selama Idulfitri 2024 (FOTO: Pertamina)

Pertamina menegaskan komitmennya untuk memastikan kelancaran dan kualitas pasokan atau stok bahan bakar minyak (BBM) dan liquefied petroleum gas(LPG) selama bulan suci Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 2024. Langkah ini diresmikan dengan kunjungan Wiko Migantoro, Wakil Direktur Utama Pertamina ke sejumlah fasilitas yang strategis di jalur Jakarta-Bandung yang akan sering dilalui oleh pemudik.

Wiko Migantoro bersama dengan Direktur Pemasaran Pusat dan Niaga PT Pertamina Patra Niaga, Maya Kusmaya, melakukan pemantauan langsung di SPBU rest area KM 57 A Tol Jakarta-Cikampek, SPBU Rest Area KM 88 A, dan SPBU 34.402.27 di Bandung.

Mereka menegaskan bahwa Pertamina telah mengaktifkan kembali Satuan Tugas Ramadan dan Idulfitri (Satgas RAFI) yang bertugas mulai tanggal 25 Maret hingga 21 April 2024. Tugas utama dari satgas itu diantaranya adalah untuk memastikan stok yang tersedia sesuai dengan jumlah permintaan atau demand dari masyarakat.

BACA JUGA: Big Ramadan Sale, Transaksi Shopee Live Saat Sahur Meningkat 44 Kali Lipat

“Pertamina sebagai penyalur energi memiliki tanggung jawab besar dalam mendukung mobilitas masyarakat pada momen penting ini,” ujar Wiko dalam siaran pers kepada Marketeers, Kamis (4/4/2024).

Selain menjamin stok dan kelancaran distribusi, Pertamina juga memberikan jaminan atas kualitas dan kuantitas produknya.

“Kami menjamin bahwa stok BBM dan LPG yang tersedia akan memiliki kualitas dan kuantitas yang terjamin, sesuai dengan slogan ‘pasti pas’,” tambahnya.

BACA JUGA: Pelayanan Pertamina dalam Menghadapi Puncak Lebaran 2024

Pertamina, melalui Subholding Commercial & Trading PT Pertamina Patra Niaga, memastikan bahwa stok BBM dan LPG saat ini dalam kondisi aman.

Seluruh infrastruktur yang telah disiapkan seperti terminal, SPBU, serta agen dan outlet LPG yang tersebar luas di seluruh wilayah Indonesia pun siap untuk memastikan stok dan kualitas yang optimal.

Untuk memastikan layanan kepada masyarakat, Pertamina juga menyediakan layanan energi pendukung di jalur-jalur potensial seperti jalur tol, jalur wisata, dan jalur lintas utama. Ini termasuk SPBU Siaga, agen dan outlet LPG Siaga, kiosk Pertamina Siaga, serta fasilitas kesehatan di beberapa daerah.

Editor: Eric Iskandarsjah

Related

award
SPSAwArDS