4 Ribu Unit DIpesan, Mitsubishi Mulai Pengiriman XFORCE ke Konsumen

marketeers article
Mitsubishi XFORCE Rollout Ceremony. (FOTO: Marketeers/Eric)

Mitsubishi meluncurkan XFORCE pada Agustus 2023 dan kini produk SUV kompak itu terus mencatat peningkatan jumlah pemesanan. Untuk menjawab pemesanan tersebut, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) mulai melakukan produksi dan proses pengiriman XFORCE kepada konsumen.

Atsushi Kurita, President Director MMSKI mengatakan, proses delivery atau pengiriman kepada para konsumen itu ditandai lewat Mitsubishi XFORCE Rollout Ceremony yang digelar di kawasan pabrik Mitsubishi di Bekasi, Jawa Barat.

“Kami menyadari Mitsubishi XFORCE merupakan model terbaru yang paling ditunggu-tunggu, terutama oleh para konsumen yang telah melakukan pemesanan. Sesuai janji, hari ini kami melakukan serah terima unit-unit XFORCE kepada grup diler, dan berharap ribuan unit XFORCE dapat segera mengaspal di jalan-jalan di seluruh Indonesia dalam waktu dekat,” kata Atsushi Kurita dalam Mitsubishi XFORCE Rollout Ceremony yang digelar pada Kamis (16/11/2023).

BACA JUGA:  Strategi BTL Mitsubishi XFORCE Sasar Konsumen Perkotaan

Ia juga menekankan, compact SUV itu terus mendapat antusiasme dari para konsumen. Hal itu terlihat dari jumlah surat pemesanan kendaraan (SPK) yang terus meningkat dari waktu ke waktu.

Hal itu dikarenakan produk yang dirakit oleh PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia (MMKI) itu hadir dalam beragam keunggulan baik dari segi desain, fitur dan performa. Raihan positif dari mobil 5-seater ini pun linear dengan tren pasar SUV di Indonesia yang terus mengalami peningkatan.

“Hingga Oktober, produk ini mencatat total SPK sebanyak 4 ribu unit. Dengan dimulainya proses delivery ini, kami yakin pemesananya akan terus mengalami peningkatan karena akan semakin banyak masyarakat yang melihat produk ini secara langsung di jalan raya,” ujarnya.

BACA JUGA:  Barisan USP yang Dijadikan Extra Force dalam Mitsubishi XForce

Keunggulan dari produk ini juga telah dipertegas lewat penghargaan Good Design Awards 2023 yang diselengarakan oleh Japan Institute of Design Promotion, atau Institut Desain Promosi Jepang. Produk ini berhasil mendapat penghargaan karena mampu menonjolkan filosofi desain khas Mitsubishi yang disebut dengan desain Robust & Ingenious.

Menurutnya, produk tersebut hadir dalam ukuran bodi yang ringkas sehingga memudahkan kendaraan dalam bermanuver. Di satu sisi, mobil dengan konsep desain Silky Solid ini juga ditunjang dengan spesifikasi dan fitur yang membuatnya mampu berkendara dengan aman dan terjamin dalam berbagai cuaca atau kondisi jalan.

“Kehadiran kendaraan ini menandai era baru petualangan urban yang menggabungkan gaya, fungsionalitas, dan inovasi. Sekarang adalah waktunya konsumen dan masyarakat Indonesia membuktikan langsung keunggulan kendaraan ini untuk menjalani petualangan sehari-hari dengan penuh kegembiraan,” ujar dia.

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related