Promo Helm Rp 100 Ribu Jadi Taktik Cargloss di PRJ

marketeers article

Banyak cara yang dilakukan oleh para pemasar di Indonesia untuk mendulang penjualan. Majalah Marketeers pun pernah membahas 100 ide promosi penjualan yang bisa dieksplorasi oleh para pemasar. Salah satu yang paling populer adalah promosi potongan harga. Upaya ini masih sangat diminati oleh konsumen Indonesia. Tidak terkecuali di pasar helm sepeda motor.

Dalam rangka meramaikan ajang Jakarta Fair Kemayoran (JFK) 2018, produsen helm Prime Gears atau yang jamak dikenal sebagai produsen helm Cargloss menggelar program menarik. Salah satu andalan mereka adalah dengan menghadirkan helm Standar Nasional Indonesia (SNI) dengan harga mulai dari Rp 100 ribu.

“Upaya ini dilakukan untuk menarik minat pengunjung JFK. Dan ini terbilang cukup efektif. Umumnya masyarakat yang datang ke JFK dengan bayar Rp 35 ribu ingin membawa pulang produk yang promosinya menarik. Promo harga menjadi salah satu yang paling banyak di cari,” ujar Dimas Prayogo, Kepala Booth Cargloss di arena JFK 2018 beberapa waktu lalu.

Dimas juga mengatakan bahwa helm Rp 100 ribu -yakni CRS Series adalah yang paling laku. Mereka pun menargetkan penjualan 15 ribu unit helm dalam 40 hari gelaran JFK 2018. Jumlah ini tentu tidak hanya untuk helm CRS Series.

“Kami di sini bawa merek Cargloss, KBC, Sircon, Former, Arai, CRS Series, CM Series yang mulai dari Rp 120 ribuan dan MXC yang dibanderol Rp 225 ribu. Sebelumnya, kami melakukan komunikasi di media sosial Prime Gears. Dan, hasilnya cukup bagus,” imbuh Dimas.

Editor: Sigit Kurniawan

Related

award
SPSAwArDS