Promosikan Manga Terbaru, Jujutsu Kaisen Rilis Trailer Live Action

marketeers article
Trailer live action Jujutsu Kaisen (Foto: YouTube)

Jujutsu Kaisen merupakan salah satu waralaba Shonen terbesar dalam beberapa tahun terakhir. Ini karena manga yang juga diadaptasi menjadi anime itu menyuguhkan kisah Yuji Itadori dalam menghadapi beberapa ancaman yang intens. 

Baru-baru ini, karya Gege Akutami itu merilis sebuah trailer live action di kanal YouTube Shonen Jump. Tepatnya pada Kamis (4/7/2024), video berdurasi 25 detik tersebut menampilkan karakter Fumihiko Takaba dan Suguru Geto.

Trailer itu merupakan sarana untuk mempromosikan volume ke-37 Jujutsu Kaisen versi manga. Fumihiko Takaba dan Suguru Geto dalam video tersebut muncul karena komik ini mengisahkan pertarungan antara dua pengguna energi terkutuk itu.

BACA JUGA: Suicide Squad Isekai dan 5 Anime Ini Tayang Juli 2024

Fumihiko sendiri adalah pengguna energi terkutuk yang memiliki kemampuan membuat apa pun menjadi kenyataan selagi menurutnya itu lucu. Inilah yang menciptakan salah satu pertarungan paling sulit dipercaya dalam sejarah Jujutsu Kaisen.

Akankah Diadaptasi Jadi Live Action Sungguhan?

Dengan kata lain, trailer live action itu sayangnya hanya untuk mempromosikan manga keluaran terbaru. Hingga kini, masih belum ada informasi terkait adaptasi live action untuk Jujutsu Kaisen meskipun manga tersebut tak kalah populer dibandingkan karya dari waralaba Shonen lainnya.

BACA JUGA: Urutan Nonton Anime dan Film Demon Slayer sebelum Infinity Castle Arc

Sebut saja One Piece, yang kini kisah untuk musim kedua live action-nya tengah digarap oleh Netflix. Begitu pun dengan Naruto, yang saat ini versi live action-nya sedang dikerjakan oleh Lionsgate.

Mengingat popularitas Jujutsu Kaisen juga cukup besar, tidak menutup kemungkinan suatu hari akan mendapatkan kesempatan diadaptasi menjadi live action. Namun, masih belum ada yang bisa menebak kapan penggemar bisa mengharapkannya.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS