Raih Untung Kuartal Terakhir, IBM Malah PHK 3.900 Pekerja

marketeers article
IBM. (FOTO:123RF)

IBM, raksasa teknologi asal Amerika Serikat (AS) melaporkan pendapatan kuartalan terakhir 2022 yang melampaui estimasi para analis. Hal itu didorong oleh pertumbuhan yang lebih tinggi di segmen perangkat lunak dan infrastruktur perusahaan.

Dilansir dari CNBC, Kamis (26/1/2023), laba IBM tercatat US$ 3,60 per saham, sama dengan ekspektasi analis, menurut Refinitiv. Sementara itu, pendapatan IBM mencapai US$ 16,69 miliar di atas tipis dari perkiraan analis yang disurvei Refinitiv sebesar US$ 16,4 miliar.

Para analis memperkirakan total pendapatan IBM akan turun pertama kalinya dalam dua tahun, meski akhirnya direvisi menjadi datar. Laba bersih perusahaan tercatat naik 16% menjadi US$ 2,71 miliar.

BACA JUGA: Kejar Ekspansi Usaha, McDonald’s Putuskan PHK Pekerja

Belum lama ini, Microsoft menyoroti perlambatan dalam bisnis baru pada bulan Desember 2022. Akan tetapi, Arvind Krishna, CEO IBM tidak melihat adanya pola tersebut.

“Saya melihat bahwa klien-klien kami memang ingin melakukan pengembangan baru,” kata Krishna.

Perusahaan ini berencana melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) kepada 3.900 pekerja, atau setara 1,5% dari total tenaga kerja IBM. Pada awal kuartal tahun ini, IBM memperkirakan beban biaya sebesar US$ 300 juta dengan adanya pemisahan Kyndryl, bisnis infrastruktur terkelolanya, dan divestasi unit perawatan kesehatan Watson tahun lalu.

Segmen perangkat lunak IBM membukukan US$ 7,29 miliar, yang menunjukkan pertumbuhan hampir 3% dan di atas perkiraan US$ 7,12 miliar di antara para analis yang disurvei oleh StreetAccount. Perusahaan ini memperoleh pendapatan sebesar US$ 4,77 miliar dari konsultasi, naik 0,5% dan sedikit lebih rendah dari perkiraan StreetAccount US$ 4,8 miliar.

BACA JUGA: CEO Amazon: Kami Akan PHK Lebih dari 18.000 Pegawai

Segmen infrastruktur IBM menghasilkan US$ 4,48 miliar, naik hampir 2% dan lebih dari perkiraan StreetAccount yang sebesar US$ 4,18 miliar. Pendapatan dari jajaran komputer mainframe Z Systems IBM melonjak 16%, setelah model 216 tersedia secara massal pada bulan Mei 2022.

Pada awal kuartal tahun ini, IBM berencana untuk menginvestasikan US$ 20 miliar dengan target lokasi Hudson Valley, New York. IBM juga mengumumkan komputer kuantum generasi berikutnya yang menampilkan 433-qubit, dan akuisisi Octo, salah satu dari perusahaan konsultan yang dikempit IBM, sejak pemisahan Kyndryl pada tahun 2021.

Related

award
SPSAwArDS