Ramaikan Festival Budaya dan Produk Khas Minang di Smesco

marketeers article

Budaya Minang merupakan salah satu budaya terbesar yang dimiliki oleh Indonesia. Mulai dari wisata, fesyen, kesenian, dan tentunya kulinernya yang sudah tidak bisa terbantahkan lagi. Untuk mempromosikan lebih lanjut budaya Sumatera Barat, dihadirkan Smesco Minang Festival yang diadakan di Jakarta.

Menurut Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno, kegiatan tersebut adalah upaya mempromosikan produk UKM di Sumatera Barat agar bisa berkompetisi dengan produk-produk dari daerah lain. Sehingga, produk dari Sumatera Barat bisa bersaing dan semakin meningkat kualitas produknya.

Gedung Smesco menjadi lokasi di mana produk-produk unggulan dari tanah Minang akan dipamerkan. Menurut Menteri Koperasi dan UKM AAGN Puspayoga, Smesco menjadi tempat yang tepat karena tidak hanya memamerkan produk-produk unggulan, namun juga memberikan serangkain informasi dan edukasi terkait dengan produk dan asal-usul produknya.

“Di Smesco bagaimana bisa berkumpul produk-produk unggulan di Indonesia dan memupuk rasa kesatuan sebagai negara Indonesia,” ujar Puspayoga dalam peluncurkan Smesco Minang Festival di Jakarta, Sabtu (31/3/2018).

Di kesempatan yang sama, Ketua Dekranas (Dewan Kerajinan Nasional) Muhfidah Jusuf Kalla menilai bahwa hadirnya Smesco dan kegiatan Minang Festival ini merupakan bukti semangat pemerintah untuk mendukung UKM di tengah kondisi pasar global.

“Kita tidak bisa menampik bahwa pelaku UKM di Indonesia memiliki peran dan kontribusi besar dalam ekonomi serta peluang kerja. Mereka ini tersebar di seluruh indonesia. Meski perkembangan amat pesat, namun mereka masih memiliki kekurangan dalam hal pemasaran dan permodalan. Butuh sinergi untuk hal hal ini,” ujarnya.

Ia menambahkan bahwa setiap produk harus memiliki karakter sesuai daerah asal dan sadar akan tren saat ini. Peningkatan produk menjadi hal yang amat penting. Ia menilai bahwa kurasi harus selalu dilakukan dan ditingkatkan agar produk yang ditawarkan di Smesco tetap terjaga.

“Smesco memberikan perhatian besar kepada budaya daerah. Daerah lain juga akan ikutan. Ini baru pancingan buat daerah lain agar mereka juga ikut untuk mengadakan produk seperti ini,” pungkas Muhfidah.

 

Editor: Eko Adiwaluyo

Related