Dihadang kesulitan ketika bisnis pariwisata dan perhotelan terdampak pandemi COVID-19 nyatanya tak menjadi alasan bagi RedDoorz untuk berdiam diri. Pemain bisnis Virtual Hotel Operator (VHO) ini justru mengambil inisiatif dengan menyediakan 99 kamar hotel untuk 130 orang tenaga medis COVID-19.
Melalui program Red Heroes, RedDoorz tampil dengan inisiatif membantu memberikan layanan bagi para staf medis. Terdapat dua hotel yang tersedia untuk para staf medis, yakniRedDoorz Plus Near Plaza Blok M dan RedDoorz Blora di Menteng.
“RedDoorz terus memantau perkembangan situasi di Indonesia, dan sadar akan dampak yang diakibatkan oleh wabah COVID-19. Untuk itu, kami ingin ikut berkontribusi dalam penanganan wabah ini. Kehadiran program Red Heroes di Jakarta merupakan bagian dari upaya mendukung pemerintah Indonesia dan sistem kesehatan di masa-masa yang paling menentukan ini,” terang President Director RedDoorz Mohit Gandas di Jakarta, Kamis (02/04/2020).
Selain di Indonesia, program serupa juga diluncurkan di Filipina dan Singapura. Dalam program ini, RedDoorz akan memasok dan mendistribusikan perlengkapan penunjang kesehatan. Mulai dari masker wajah yang dapat dicuci, pembersih tangan berbasis alkohol, minuman berenergi, dan droplet hats.
RedDoorz juga melakukan berbagai langkah untuk memastikan keselamatan dan kesehatan para pelanggan dan karyawan hotel sebagai bagian dari upaya mengurangi penyebaran virus dan menekan kurva penyebaran.
Beberapa langkah yang dilakukan, antara lain meningkatkan frekuensi pembersihan dan penyemprotan disinfektan di area-area publik (lobi, lift, ruang serba guna,toilet), dan menyediakan Hand sanitizer di berbagai area publik di seluruh properti.
RedDoorz terus memantau perkembangan situasi wabah ini, dan mengaku siap memperluas jangkauan Red Heroes ke daerah-daerah lain yang terdampak pandemi.
“Situasi ini tidak akan berubah, kecuali kita dapat menyatukan upaya bersama dan menggunakan berbagai sumber daya yang kita miliki untuk melawan COVID-19. Kami berharap lebih banyak perusahaan dapat berpartisipasi dalam upaya ini,” imbuh Mohit.
Langkah ini pun mendapat apresiasi dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.
“Kami sangat mengapresiasi langkah yang RedDoorz lakukan untuk membantu para tenaga medis mendapatkan akses penginapan yang bersih dan nyaman. Kerja sama ini sekaligus sebagai upaya menjaga kelangsungan industri perhotelan yang merupakan bagian penting dalam pariwisata nasional,” kata Angela Tanoesoedibjo, Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.