Rekomendasi Drama Survival Game, Terbaru Alice in Borderland Season 3

marketeers article
Alice in Borderland (Foto: IMDB)

Perjuangan Arisu cs untuk bertahan hidup akan berlanjut dalam Alice in Borderland Season 3. Hal ini sebagaimana diumumkan Netflix, layanan streaming yang juga menayangkan kedua musim sebelumnya dari drama survival game ini.

You may draw another card. Alice in Borderland will return for Season 3!” tulis akun @netflix di platform X, Rabu (28/9/2023).

Serial yang diadaptasi dari manga karya Haro Aso ini mengisahkan sejumlah anak muda yang bertahan hidup di dunia penuh permainan mematikan. Mereka harus menyelesaikan serentetan game untuk memperoleh ‘visa’ hidup.

BACA JUGA: The Worst of Evil dan Deretan Drakor Thriller Ji Chang Wook

Kisah Alice in Borderland sendiri berangkat dari seorang pria bernama Arisu. Hidupnya sebagai seorang pengangguran berubah drastis ketika sebuah cahaya yang menyilaukan menelan tubuhnya masuk ke Tokyo.

Di kota itu, semua penduduknya menghilang sehingga hanya menyisakan Arisu dan dua orang temannya. Mereka lantas dihadapkan pada sebuah situasi yang mengharuskannya mengikuti permainan yang mempertaruhkan nyawa.

Alice in Borderland sendiri bukanlah satu-satunya drama yang mengusung tema survival game. Masih ada sederet serial lainnya yang bertema serupa, antara lain:

Squid Game

Squid Game merupakan drama Korea yang sempat viral pada 2021 lalu. Serial ini mengisahkan tentang perjuangan hidup ratusan orang terlilit utang yang harus bersaing demi mendapatkan hadiah senilai 45,6 miliar won.

Namun ternyata, mereka harus melakukan enam permainan terlebih dahulu. Mereka harus bertahan hidup hingga gim tersebut berakhir, bahkan jika itu berarti harus mengorbankan peserta lainnya.

3%

3% merupakan serial Brasil mengisahkan tentang persaingan orang miskin dalam serangkaian tes untuk mendapatkan kesempatan dan menemukan tempat di antara para elit. Meski memiliki banyak kesamaan naratif dengan Squid Game, serial ini menampilkan sisi yang unik.

BACA JUGA: Gagahnya Nam Joo Hyuk Jadi Polisi Militer, Mirip di Drama Vigilante?

Keunikan yang dimaksud ialah serial ini menampilkan seorang protagonis, yang tetap memegang rasa keadilannya meskipun dalam keadaan yang mengerikan, bahkan selama ujian yang paling berat sekalipun.

Liar Game

Liar Game merupakan serial Jepang yang mengisahkan kompetisi penipuan, yang mana kontestan harus berbohong untuk memenangkan seratus juta yen atau kalah dan memiliki jumlah hutang yang sama.

Adapun permainan dalam serial ini lebih fokus pada logika dan penalaran. Alih-alih menggunakan adegan aksi dalam persaingan, Liar Game berkembang dengan premis yang cermat dan permainan pikiran yang cerdas.

Itulah beberapa rekomendasi drama survival game. Sembari menunggu Alice in Borderland Season 3, tak ada salahnya mengisi waktu dengan menyaksikan serial-serial di atas terlebih dahulu. Selamat menonton!

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS