Reputasi Merek dan Rekomendasi Memicu Popularitas Media Sosial

marketeers article
Magnified illustration with the word Social Media on white background.
Seiiring banyaknya pilihan media sosial, pengguna media sosial di seluruh dunia pun meledak. Hal ini sangat menarik bagi para pemasar untuk menyelidiki faktor-faktor pemicu penggunaan media sosial mana pun. 
 
Penelitian mengenai profil konsumen Indonesia yang dilakukan oleh MarkPlus Insight pada tahun 2015 di Solo menunjukan, reputasi suatu merek media sosial menjadi pertimbangan utama bagi pengguna ketika membuat akun. Hal ini yang menjelaskan betapa suksesnya Facebook di ranah media sosial. Saat ini, Facebook dianggap sebagai sesuatu yang mutlak dimiliki oleh perusahaan, baik itu start-up yang sedang mencari popularitas maupun merek yang sudah mapan untuk menjaga loyalitas konsumennya. 
 
 
 
 
Pertimbangan kedua yang tidak kalah penting bagi warga Solo dalam memilih media sosial adalah rekomendasi dari kerabat serta keluarganya. Mayoritas platform media sosial mendorong penggunanya untuk melakukan invitasi kepada teman dan rekan-rekannya. Bahkan, tidak sedikit yang memiliki fitur “suggested friends”. Secara khusus, orang Indonesia disinyalir menyukai aktivitas sosial dan berkelompok. Hal ini tercermin dari minat orang Indonesia terhadap undangan bermedia sosial berkat rekomendasi dari teman dan keluarga.
 
Apa maknanya bagi pemasar? Pada hakikat, reputasi merek dan upaya rekomendasi bagai setali tiga uang. Semakin meluasnya rekomendasi terhadap media sosial-baik melalui word of mouth maupun online, secara umum dapat mendongkrak reputasi dari platform media sosial itu sendiri.

Related

award
SPSAwArDS