Resep Toyota Motor Corporation Kembangkan Produk di Berbagai Negara

marketeers article

Toyota Motor Corporation bersama Toyota Indonesia belum lama ini baru saja menyelesaikan perjalanan sejauh 1.000 kilometer dari Jakarta menuju Surabaya dalam projek Toyota 5 Continents Drive Asia 2019-2020. Projek ini bertujuan melakukan riset langsung lapangan untuk menghadirkan ever-better cars untuk konsumen di wilayah yang didatangi.

“5 Continents Drive merupakan sebuah project implementasi dari salah satu pilar utama Toyota yaitu Genchi Genbutsu (mengumpulkan fakta langsung dari sumbernya). Semangat ini telah membangitkan semangat karyawan Toyota untuk melakukan perjalanan ke lima benua di dunia,” ujar Presiden Direktur PT Toyota-Astra Motor (TAM) Yoshihiro Nakata.

Di berbagai belahan dunia, karyawan Toyota mendapatkan pelajaran secara langsung dari berbagai kondisi jalan dan berbagai kebutuhan konsumen. Nantinya, hasil riset ini akan menjadi modal utama bagi Toyota mengembangkan produknya.

Kehadiran 5 Continents Drive di Indonesia merupakan perjalanan di benua ke lima. Sebelumnya Toyota telah melakukan hal serupa di Australia pada 2014, Amerika Utara pada 2015, Amerika Selatan pada tahun 2016, Eropa pada tahun 2017, dan Afrika pada tahun 2018. Memasuki tahun kelimanya, Toyota tercatat telah melakukan perjalanan sejauh 108.600 kilometer, menghabiskan waktu 449 hari, dan melibatkan lebih dari 693 peserta yang terdiri dari karyawan Toyota dengan spesialisasi di aera pabrik, engineering, dan technical.

Projek ini bermula dari filosofi ‘road train people and people make cars’ serta semangat Genchi Genbutsu. Melalui kedua hal ini TMC dan Toyota GAZOO Racing (TGR) terinspirasi untuk melakukan sebuah projek perjalanan jauh demi mengumpulkan fakta di lapangan. Lalu terciptalah projek 5 Continents Drive yang bertujuan untuk membuat ever-better cars untuk konsumen.

“Semangat Genchi Genbutsu mempunyai peranan yang sangat penting bagi Toyota di Indonesia. Kami di sini mencoba untuk memahami dan memenuhi kebutuhan konsumen di Indonesia terhadap mobilitas yang beragam dan unik,” ungkap Vice President Driector PT TAM Henry Tanoto.

Dalam perjalanan 5 Continents Drive di Indonesia, Toyota menggunakan sembilan produk unggulannya. Produk-produk tersebut di antaranya adalah Kijang Innova, Fortuner, Avanza-Xenia, Rush, C-HR HEV, Corolla HEV, Camry HEV, dan Prius HEV.

Editor: Sigit Kurniawan

Related