Aplikasi streaming musik sosial, Resso menggelar konser virtual guna meningkatkan kedekatan dengan target pasar. Membidik generasi muda, konser virtual bertajuk #RESSOnited ini berhasil menarik 70 ribu penonton.
Digelar melalui platform Resso, konser virtual ini bukan sekadar menampilkan pertunjukan musik dari berbagai musisi, melainkan juga menggalang dana bersama Benih Baik. Hasil donasi yang terkumpul akan diberikan kepada para kru dan komunitas musik yang terkena dampak pandemi COVID-19.
“Konser ini mendapat ribuan sambutan positif dari ribuan penggemar musik di Indonesia. Hal ini membuktikan, di dalam situasi apapun, kami selalu dapat bersatu dan melewati kesulitan bersama,” kata Christo Putra, Head of Music and Content Resso Indonesia di Jakarta, Jumat (28/08/2020).
Konser virtual #RESSOnited digelar selama 17-19 Agustus 2020. Deretan musisi Tanah Air, seperti Rahmania Astrini, The Panturas, Rizky Febian, Reality Club, Fourtwnty, dan Oslo Ibrahim x Romantic Echoes berhasil mengumpulkan lebih dari 70 ribu penonton.
Melalui konser virtual ini, Resso dapat meningkatkan brand awareness hingga engagement dengan target pasar yang menonton gelaran tersebut.
“Di tahun pertama setelah peluncuran Resso, kami bersyukur dapat berkontribusi dalam membantu musisi mendapatkan platform baru untuk bertemu dan terhubung dengan para penggemar mereka. Kami berharap. ini adalah konser pertama dari lebih banyak lagi konser yang akan datang karena Resso berkomitmen untuk terus memberdayakan musisi Indonesia,” tutup Christo.