Rilis Tak Lama Lagi, Ini Fitur Melimpah Android Q

marketeers article

Google akan kembali merilis OS Android terbaru mereka setelah tahun lalu merilis Android P, yang  lebih dikenal dengan sebutan Android Pie. Pada awal kemunculannya, Android Pie hanya bisa dinikmati beberapa tipe ponsel saja.

Hal tersebut tidak terlepas dari framework bernama Project Treble. Berkat Project Treble ini, pabrikan lebih mudah, cepat serta murah untuk bisa mencicipi Android versi terbaru di produknya.

Untuk Android Q, nanti kabarnya akan lebih banyak ponsel yang bisa mencicipinya. Hal serupa juga diungkapkan oleh bos Project Treble Illiyan Malchev.

“Jumlahnya akan lebih besar di perilisan Android selanjutnya, yang membuat saya sangat senang. Saya belum bisa mengungkap jumlah pastinya. Namun trennya cukup positif dan kuat, dan saya sangat senang mendengarnya,” imbuh Malchev seperti yang dilansir dari androidauthority.com.

Kabarnya, Android Q  akan dibekali dengan berbagai fitur canggih yang memudahkan penggunanya. Fitur-fitur tersebut seperti; mode desktop, fitur Smart Lock yang lebih aman, fitur pendeteksi wajah yang lebih baik, dan masih banyak fitur canggih lainnya yang tertanam dalam Android Q. Android Q sendiri dirumorkan akan dirilis pada 7 Mei 2019 di ajang I/O 2019.

 

Editor: Eko Adiwaluyo

Related