Tony Robbins menilai kesuksesan hidup didorong oleh 80% psikologis dan 20% mekanis atau kemampuan aktual. Pola pikir sangat menentukan tindakan dan strategi yang Anda lakukan.
Dengan begitu, seorang sales juga penting untuk memiliki sales mindset. Untuk menjadi seorang sales, Anda mungkin memahami berbagai tools dan pengetahuan teknis menjual produk.
Namun, jika Anda tidak memiliki sales mindset, maka Anda akan kesulitan untuk bisa mencapai target dan tujuan Anda. Sebagian besar orang berpikir sales yang sukses berarti orang dengan kepribadian ekstrovert dan memiliki kemampuan bawaan sebagai public speaker.
Sales lebih dari itu semua. Sales mindset ini sangat cocok untuk Anda terapkan jika seorang entrepreneur, freelancer hingga investor.
Sales mindset dapat membangun karier Anda dan menumbuhkan sumber-sumber pendapatan Anda. Sales bukanlah sebuah profesi yang mudah oleh sebagian orang.
Berikut beberapa mindset yang bisa Anda terapkan sebagai seorang sales yang dilansir dari laman Tony Robbins:
1. Hubungkan sales dengan tujuan hidup Anda
Setiap sales yang baik adalah penggerak dan pendorong. Mereka selalu memiliki keinginan untuk menjadi lebih baik, mencapai lebih tinggi, dan bertumbuh tidak hanya pada karier, tetapi juga sebagai seorang manusia.
Dorongan ini tidaklah berasal dari keinginan untuk mendapatkan kekayaan. Namun, mereka ingin tercipta sebuah hubungan yang baik antara sales sebagai profesi dengan tujuan hidup mereka.
Tujuan ini baik untuk memberi manfaat untuk sekitar atau berbagai pengalaman dan pengetahuan kepada sesama.
BACA JUGA: 7 Karakteristik Pemimpin yang Efektif: Berdayakan Tim, Ciptakan Perubahan
2. Menjadi tulus
Ketika Anda menjadi seorang sales karena menemukan kepuasan tersendiri, maka Anda dapat bekerja dengan lebih tulus. Ketulusan seorang sales membuat orang tersebut tidak hanya sekadar “menjual” tetapi bisa menarik orang-orang untuk berhubungan baik dengan Anda, baik personal maupun profesional.
Ketulusan ini dapat membangun reputasi Anda sebagai seorang sales superstar.
3. Jaga hubungan baik
Sebuah ungkapan bahwa “Always be closing” adalah istilah kuno. Pelanggan akan membeli sesuatu dari orang yang mereka suka. Itulah mengapa mindset seorang sales harus berfokus pada menjaga hubungan baik dibanding closing.
Hubungan yang baik dapat membuat Anda membangun kepercayaan pelanggan, disenangi calon pelanggan, bahkan mempengaruhi mereka untuk membeli solusi yang Anda tawarkan.
4. Tawarkan solusi, bukan produk
Ingatlah bahwa Anda bukanlah seorang penjual produk, melainkan seorang penjual solusi. Orang-orang saat ini tidak membutuhkan banyak barang, mereka membutuhkan lebih banyak waktu, energi, dan produktivitas.
Pelanggan Anda membutuhkan Anda untuk memecahkan masalah yang menghambat mereka untuk memiliki kepuasan dalam hidup. Hubungkan permasalahan pelanggan Anda pada produk Anda sebagai sebuah solusi.
Anda juga bisa membantu mereka diluar pekerjaan Anda. Ini dapat meningkatkan loyalitas mereka terhadap diri Anda baik secara personal dan profesional.
5. Temukan dan miliki faktor “X”
Anda tidak hanya perlu mengetahui setiap fakta, statistik, dan kekurangan produk Anda. Anda juga perlu mengetahui apa yang membuat produk Anda berbeda dari yang lainnya.
Anda perlu menemukan hal apa yang membuat Anda lebih baik dibandingkan produk sejenis lainnya. Itulah yang disebut faktor “X”.
Ini adalah alasan mengapa pelanggan Anda memilih Anda daripada kompetitor dan ini menjadi kunci utama yang Anda tawarkan kepada pelanggan saat sales pitch.
BACA JUGA: Tunjukkan Kualitas Diri dengan Elevator Pitch yang Memukau
6. Bangun resiliensi
Ketika Anda memiliki keterampilan spesial dan mental baja, hal itu tidak pernah cukup untuk membuat Anda selalu berhasil 100% setiap saat. Kegagalan menjadi suatu bagian penting dalam mencapai kesuksesan.
Seorang sales superstar adalah dia yang menemukan cara untuk mengubah tantangan menjadi peluang dan berusaha untuk terus bangkit, bahkan setelah menemukan kegagalan besar. Resiliensi ini yang membuat Anda menjadi seorang sales sukses, keyakinan diri, dan tidak pantang menyerah membuat Anda semakin kuat dari hari ke hari.
7. Bangun kebiasaan yang baik
Rutinitas dan kebiasaan harian Anda akan sangat berpengaruh pada seluruh aspek kehidupan Anda. Apabila Anda menerapkan kebiasaan makan sehat, berolahraga, tidur cukup, dan kebiasaan baik lainnya, maka Anda dapat memberikan energi dan kontribusi terbaik pada pencapaian tujuan Anda.
Selalu bersyukur dan berpikir positif menjadi pola pikir sales yang perlu Anda jadikan kebiasaan baik. Kurangi dan hilangkan kebiasaan buruk Anda untuk membuat hidup Anda jauh lebih bermakna.
8. Konsisten dan terus belajar
Seorang sales superstar sangat mengetahui bahwa mereka tidak akan pernah untuk berhenti belajar, bertumbuh, dan berkembang. Mereka selalu mengambil setiap peluang untuk terus menambah isi otak mereka, mempertajam pengalaman mereka, belajar dari orang lain, dan terus mempelajari skills baru.
Sales superstar seperti ini tidak akan pernah bisa dihentikan karena komitmen dan konsistensi yang ia miliki.
Itulah delapan sales mindset yang perlu Anda pelajari, kembangkan, dan praktikkan dalam dunia sales. Jika Anda selalu berani untuk mengambil setiap peluang dan tantangan tanpa takut gagal, maka Anda akan mendapatkan banyak hal yang berharga.
Sales superstar adalah ia yang mampu memenangkan hati setiap pelanggannya secara tulus. Penolakan yang didapat tidak menjadi hambatan sales untuk berhenti.
Mereka akan menjadi seorang storytelling dan pemberi solusi atas setiap permasalahan yang dimiliki oleh pelanggan.
BACA JUGA: Entrepreneur Wajib Punya 5 Interpersonal Skills Ini
Editor: Ranto Rajagukguk