Samsung Ajak Pengguna Galaxy S22 Series Lebih Produktif dan Kreatif

marketeers article

Samsung resmi menghadirkan Galaxy S22 Series dan Galaxy Tab S8 Series 5G di Indonesia. Pada rentetan produk kali ini, perusahaan teknologi asal Korea Selatan tersebut mengajak konsumen untuk menjadi lebih produktif dengan cara baru.

Samsung menyematkan berbagai kecanggihan dan inovasi yang dirancang khusus dengan menyesuaikan kebutuhan pengguna ponsel pintar yang kian berkembang. Tidak hanya membutuhkan kecepatan atau kenyamanan saat menggenggam, Samsung memahami bahwa saat ini adalah masanya teknologi yang terintegrasi.

“Dari waktu ke waktu, kita selalu ditantang untuk mengerjakan sesuatu dengan cara baru untuk proses yang lebih efektif dan hasil lebih baik. Kami, di Samsung, konsisten menantang diri kami untuk menciptakan ponsel pintar dengan standar tinggi dari tahun ke tahun,” ujar Presiden Samsung Electronics Indonesia Simon Lee.

Samsung Galaxy S22 5G

Lebih lanjut, Simon menuturkan melalui Galaxy S22 Series 5G, Samsung ingin memberikan keleluasaan bagi pengguna untuk menangkap momen tanpa keterbatasan waktu, misalnya di malam hari. Samsung melakukan upgrade untuk Galaxy S22 5G dengan Dynamic AMOLED 2X Display

Teknologi ini memungkinkan layar perangkat tidak hanya mampu menampilkan warna yang jelas karena kemampuan menyesuaikan tingkat kecerahan berdasarkan kondisi cahaya di sekitar pengguna.

Samsung Galaxy S22+ 5G

Sedangkan untuk Galaxy S22+ 5G, Samsung telah menambahkan kemampuan nightography dengan teknologi Nona-Binning dan adaptive pixel sensor. Ini yang memungkinkan pengguna mendapatkan resolusi tertinggi serta foto yang lebih jernih, tajam, dan tetap detail.

Menyadari pentingnya penggunaan ponsel untuk membuat konten, Galaxy S22+ 5G juga dilengkapi Auto Framerate yang mampu menyesuaikan fps dan shutter speed terhadap kondisi cahaya. Selain itu ada pula AI AutoFocus yang dapat memberikan hasil rekaman stabil meski objek yang direkam bergerak dalam keadaan minim cahaya. Tak ketinggalan fitur pelengkap lainnya seperti Vlogger View dan Super Steady.

Samsung Galaxy S22 Ultra 5G

Dan, untuk Galaxy S22 Ultra 5G, Samsung telah meningkatkan kemampuan dari S Pen mereka. Ini memungkinkan pengguna mendapatkan hasil lebih optimal ketika melakukan multitasking. Pengguna bisa mendapatkan pengalaman menulis di kertas dengan menggunakan S Pen yang telah ditingkatkan latency-nya.

Kecepatan dalam multitasking pun didukung dengan performa maksimal dari prosesor Snapdragon 8 Gen 1 yang bisa membuat semua pekerjaan dapat dilakukan secara seamless. Prosesor ini juga memungkinkan baterai 5.000mAh di Galaxy S22 Ultra 5G tahan seharian.

Selain itu, ponsel pintar ini sudah kompatibel dengan super-fast charging 45W yang mampu mengisi penuh dalam kurang lebih 60 menit. 

Tidak hanya kamera yang advance tapi juga dilengkapi S Pen yang ditingkatkan kemampuannya. Perangkat ini disiapkan untuk bisa mendukung produktivitas Anda,” imbuh Simon.

Konsumen sudah bisa mendapatkan lini produk unggulan ini mulai 4 Maret 2022 secara daring maupun di gerai fisik terdekat. Untuk Galaxy S22 5G, pengguna bisa mendapatkannya dengan harga mulai dari Rp11.999.000. Sedangkan untuk Galaxy S22+ 5G dan S22 Utra 5G dibanderol mulai Rp14.999.000 dan Rp17.999.000.

Related

award
SPSAwArDS