Sebelum Ikut Marathon Perhatikan 3 Hal Berikut

marketeers article
Lari (Foto: Hafiz Marketeers)

Bagi kamu yang suka ikut lomba marathon, pernahkah kamu bertanya pada dirimu, apakah kamu cukup siap mengikuti lomba tersebut? Manfaat olahraga lari memang banyak, namun jika kamu hanya bermodal keyakinan, kemungkinan cedera yang akan kamu hadapi pun cukup banyak. Mulai dari kelelahan hingga cedera pada otot, kaki, ankle, dan lutut. Lantas apa yang perlu diperhatikan?

Lakukan persiapan secara bertahap.

Kesalahan ini banyak dilakukan oleh masyarakat, baik yang masih amatir juga yang sudah cukup profesional. Menurut dr. A. Andi Kurniawan Sp. KO. selaku Spesialis Kedokteran Olahraga dari Indonesia Sports Medical Centre, banyak orang yang belum prepare dan hanya bermodal keyakinan langsung ikut lomba lari hingga jarak jauh.

Andi mengatakan, atlet olahraga ini seharusnya tumbuh secara bertahap. Misal untuk mengikuti full marathon 42 kilometer, seorang pelari harus pernah berlari dengan jarak 1 kilometer, 2 kilometer, 3 kilometer, beberapa kali mengikuti marathon 5 kilometer dan 10 kilometer, beberapa kali mengikuti half marathon 15 kilometer, 20 kilometer dan seterusnya.

Perhatikan waktu persiapan

Bagi kamu yang ingin mengikuti marathon 5 kilometer atau lebih, Andi menyarankan kamu untuk melakukan persiapan 2 bulan sampai 4 bulan sebelumnya. Jika kamu ingin marathon di atas 10 kilometer, persiapan 6 bulan adalah yang paling minim.

“Pelari memerlukan persiapan khusus, olahraga khusus, pola makan dan tidur hingga program latihan yang benar. Bahkan untuk marathon di atas 10 kilometer, asupan nutrisi juga harus diperhatikan,” ujar Andi.

Bukan hanya latihan lari, kamu juga harus melatih kekuatan otot kamu -misalnya dengan nge-gym.

Pola latihan dan istirahat yang benar

Banyak latihan dan sedikit istirahat ternyata bukan keputusan yang tepat. Misalnya dalam seminggu, cukup latihan lari 3 sampai 4 kali saja, lalu latihan kekuatan otot dan dedikasikan satu hari untuk rest day atau hari istirahat.

Jadi, sudah siapkah tubuh kamu untuk ikut marathon?

 

Editor: Eko Adiwaluyo

Related