Yasmin Napper baru saja merayakan hari jadinya yang ke-20, tepatnya pada Rabu (22/11/2023) lalu. Ucapan doa dan selamat pun mengalir untuk pemeran utama 172 Days ini, salah satunya datang dari Giorgino Abraham.
Aktor berusia 28 tahun itu membagikan sejumlah fotonya dengan Yasmin di Instagram sembari menyelipkan harapan, “Doaku cuma simple, semoga kamu sehat dan dikasih ketenangan hati terus dan segala rencana kamu dilancarin taun ini ya bubs. Happy being 20 bubsim.”
Giorgino sendiri merupakan lawan main Yasmin dalam sinetron Love Story the Series. Dalam serial yang pertama kali dirilis pada 2021 itu, mereka masing-masing memerankan tokoh utama sebagai sepasang kekasih.
BACA JUGA: Sinopsis Stranger Things, Serial yang Dibintangi Noah Schnapp
Baik sebelum maupun setelah sinetron itu, Yasmin memang aktif di industri hiburan. Ia sudah membintangi sederet film, salah satunya 172 Days.
Di film yang baru dirilis Kamis (23/11/2023) ini, Yasmin berperan sebagai tokoh utama bernama Nadzira Shafa. Selain itu, masih ada sederet film lainnya yang diperankan oleh Yasmin. Beberapa di antaranya sebagai berikut:
Melodylan
Melodylan mengangkat tentang kisah cinta yang rumit dari sepasang remaja bernama Melody dan Dylan. Dalam film keluaran tahun 2019 ini, Yasmin berperan sebagai Melody dan beradu akting dengan Devano Danendra.
Melody sendiri dikisahkan sebagai seorang murid baru yang berusaha untuk tidak terlibat dalam masalah apapun dan belajar dengan baik. Banyak laki-laki yang menyukainya karena ia adalah gadis baik hati dan tulus, termasuk Dylan.
Satria Dewa Gatotkaca
Satria Dewa Gatotkaca berkisah tentang usaha gen Kurawa untuk membebaskan Aswatama. Bersumpah untuk membunuh keturunan Pandawa, mereka juga mengincar pusaka Brajamusti yang dimiliki oleh Yuda, sang titisan Gatotkaca.
Di sini, Yasmin berperan sebagai Agni yang merupakan keturunan dari gen Pandawa. Ia tidak pernah menyerah membantu Yuda, sekaligus ingin menghentikan para Kurawa, yang terus saja membunuh gen Pandawa secara misterius dan kejam.
BACA JUGA: Sinopsis No Way Out, Drama yang Batal Dibintangi Lee Sun Kyun
Imperfect
Imperfect mengisahkan tentang body shaming yang kerap dialami perempuan, tak terkecuali Rara. Ia amat berbeda dengan adiknya, Lulu, yang bertubuh langsing dengan kulit putih.
Tokoh Lulu inilah yang diperankan oleh Yasmin. Meski secara fisik terlihat sempurna, kehidupan Lulu tidak selalu indah dan bahagia.
Ia harus merasakan patah hati, sebab sang kekasih ternyata tidak pernah tulus mencintainya dan hanya memanfaatkannya untuk popularitas.
Persahabatan Bagai Kepompong
Persahabatan Bagai Kepompong berangkat dari pertemuan Ben Sarjono, murid pindahan dari Bandung, dengan keempat teman perempuannya di sekolah. Perjumpaan itu terjadi berkat sepupunya, Isabella, yang diperankan oleh Yasmin.
Isabella sebenarnya anak yang baik, hanya saja ia tidak suka jika ada orang yang mempersulit hidupnya. Untuk menghindari masalah, ia memperkenalkan Ben kepada anggota gengnya di sekolah hingga menjadi bagian penting dari Geng Kepompong.
Itulah empat film yang dibintangi Yasmin Napper, tokoh utama 172 Days yang baru saja berulang tahun ke-20. Tertarik menonton salah satunya?
Editor: Ranto Rajagukguk