Semakin Masif, Generali Penetrasi Pasar Asuransi Jambi

marketeers article

PT Asuransi Jiwa Generali Indonesia makin masif melakukan ekspansi di Indonesia. Pada Maret 2020, perusahaan asuransi dari Italia ini meresmikan kantor keagenan baru di Kota Jambi. Kantor baru ini diberi nama AG-Jambi All Star.

“Hadirnya kami di Jambi menjadi langkah Generali untuk mendekatkan diri dengan masyarakat lokal. Langkah ini sekaligus memperkuat jalur distribusi keagenan di wilayah Sumatera,” kata Edy Tuhirman, CEO Generali Indonesia.

Generali pun mengungkapkan keberhasilan bisnis perusahaanya sepanjang tahun 2019. Untuk mempertahankan hal itu, Generali berusaha untuk memperkuat bisnisnya, terutama lewat jalur distribusi ke berbagai daerah. Tahun ini, Pulau Sumatera menjadi salah satu fokus wilayah yang akan diekspansi oleh Generali.

“Kantor ini rencananya akan menjadi basis penguatan operasional kami di Kota Jambi. Sehingga, agen-agen di sini memiliki alur kerja yang lebih mudah,” lanjutnya.

Tidak berhenti di sana, pembukaan kantor baru di Jambi ditargetkan untuk meningkatkan literasi keuangan kota ini yang masih tergolong sangat rendah. Berdasarkan data Otoritas Jasa Keuangan, Indeks Literasi Provinsi Jambi hanya sebesar 26,9%, masih di bawah presentase rata-rata nasional 29,7%. Sementara itu, Indeks Inklusi Keuangan Provinsi Jambi ada di angka 67,8%.

“Angka ini menunjukkan bahwa masih banyak potensi yang bisa digali dan belum banyak yang melakukan penetrasi pasar asuransi di Jambi. Kami ingin menjadi salah satu yang pertama menyediakan jasa asuransi yang dekat dengan masyarakat Jambi,” kata Edy.

Lebih lanjut, pembukaan kantor ini diklaim sebagai langkah pertama penguatan bisnis Generali pada tahun 2020. Edy mengungkapkan bahwa pihaknya akan terus menghadirkan inovasi produk yang berfokus pada peningkatan kualitas hidup banyak orang.

“Harus ada keseimbangan antara produk yang inovatif dan jalur distribusi yang semakin luas. Kami berharap, Generali dapat memberi perlindungan terhadap masyarakat dengan menjamin ketenangan pikiran mereka dalam kehidupan sehari-hari,” tutup Edy.

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related