Semester I-2021, Pertumbuhan Premi Bruto Astra Life Mencapai 78%

marketeers article

Perusahaan penyedia asuransi jiwa, PT Asuransi Jiwa Astra (Astra Life) menunjukkan optimismenya dalam menghadapi berbagai tantangan akibat pandemi COVID-19. Hal tersebut didukung dengan meningkatnya angka Gross Written Premium (GWP) di semester I-2021 sebesar 78% dibandingkan periode yang sama di tahun sebelumnya.

Astra Life juga mengalami kenaikan pada jumlah nasabah tertanggung sebanyak 17%. Sehingga, saat ini jumlah nasabah tertangtung mencapai sekitar  3,3 juta orang. Pencapaian ini juga sejalan dengan pertumbuhan industri asuransi jiwa akibat kondisi pandemi yang membuat banyak masyarakat lebih peduli terhadap perlindungan diri.

Menurut Kristianto Adi, Deputi Direktur Pengawasan Asuransi Otoritas Jasa Keuangan (OJK), premi asuransi jiwa Astra Life tumbuh secara year on year (YOY). Tumbuh sebanyak 18,35% pada Juni 2021 di angka Rp.21,1 triliun.

Berdasarkan data semester I-2021, total aset Astra Life saat ini tercatat sebesar Rp 6,7 Triliun dengan Risk Based Capital (RBC) Astra Life mencapai 384%. Selain itu, hingga semester I-2021, Astra Life juga telah membayarkan klaim di luar klaim penebusan unit sebesar Rp 292 miliar.

Windawati Tjahjadi, Presiden Direktur Astra Life mengatakan bahwa seiring dengan kondisi pandemi yang terus berlanjut sampai saat ini, Astra Life terus berupaya untuk melakukan berbagai inovasi, khususnya inovasi digital. Inovasi digital terus diperkuat untuk memudahkan masyarakat dalam memperoleh perlindungan jiwa dan kesehatan dengan mudah.

“Sepanjang semester I-2021, kami terus berusaha untuk memperkuat inovasi digital untuk memenuhi kebutuhan masyarakat terhadap perlindungan diri mereka. Hal ini yang membuat kami optimistis untuk mencapai pertumbuhan kinerja yang baik,” kata Winda.

 

Editor: Eko Adiwaluyo

Related

award
SPSAwArDS