Semester I 2023, MUF Salurkan Pembiayaan hingga Rp 10,1 Triliun

marketeers article
Pembiayaan MUF Tumbuh Pesat, Capai Rp 17,9 Triliun pada 2022. (Dok. MUF)

PT Mandiri Utama Finance (MUF) mencatatkan nilai pembiayaan Rp 10,1 triliun pada semester I tahun 2023. Capaian itu membuat saldo piutang pembiayaan (managed) sebesar Rp 28,2 triliun dan tingkat pengembalian ekuitas (return on equity/ROE) berada di 47,9%.

Keberhasilan ini didukung oleh berbagai faktor, seperti rangkaian produk terlengkap di pasar pembiayaan otomotif, baik konvensional maupun syariah, serta jaringan distribusi yang luas. Selain itu, inisiatif digitalisasi MUF dengan MUF Online Auto Show (MOAS) dan MUF Online Assistant (MONA), yang telah dijalankan sejak tahun 2020 dan terus berkembang hingga saat ini, juga ikut mendukung performa perusahaan.

Stanley Setia Atmadja, Direktur Utama Mandiri Utama Finance menyebutkan kesuksesan MUF dalam mencapai kinerja positif dipengaruhi oleh berbagai faktor yang saling terkait. Menurutnya, situasi ekonomi Indonesia yang membaik pascapandemi telah memperkuat pertumbuhan bisnis.

“Selama beberapa tahun terakhir, kami telah berupaya maksimal untuk memperkuat posisinya di pasar pembiayaan Indonesia melalui peningkatan standar pelayanan dan berinovasi dalam mengembangkan produk, termasuk pembiayaan kendaraan listrik, sebagai bagian dari komitmen kami terhadap Green Initiative yang terus ditekankan oleh pemerintah Indonesia,” ujar Stanley dalam keterangannya, Selasa (25/7/2023).

Selama tahun 2022, MUF telah meluncurkan berbagai program promo menarik yang menawarkan produk dengan harga terjangkau bagi para pelanggan. Beberapa di antaranya adalah program Promo Apresiasi Nakes yang khusus untuk tenaga kesehatan dan MUF First untuk nasabah MUF.

BACA JUGA: MUFG Bank Ambil Alih 80,6% Saham Mandala Multifinance

Pada tahun 2023, MUF juga meluncurkan program promo tematik untuk pembiayaan konvensional maupun syariah, yang memberikan berbagai keuntungan setiap bulannya. Selain itu, MUF juga menyediakan promo khusus untuk kendaraan listrik, yang memberikan keuntungan berupa e-voucher untuk pembiayaan mobil dan motor listrik.

Rully Setiawan, Direktur Finance and Business Relationship Mandiri Utama Finance menambahkan MUF sebagai perusahaan multifinance terkemuka memiliki keunggulan dalam pembiayaan berbagai produk dan kanal distribusi, baik konvensional maupun syariah.

“MUF menawarkan beragam pilihan pembiayaan, mulai dari mobil baru, mobil bekas, motor baru, motor bekas, hingga fasilitas dana. Selain itu, MUF juga memiliki pembiayaan melalui berbagai kanal distribusi, termasuk dealer dan showroom rekanan, serta menjadi pilihan nasabah Bank Mandiri dengan Mandiri Auto/Kredit Kendaraan Bermotor (KKB), Bank Syariah Indonesia (BSI OTO), dan segera akan menjadi mitra Bank Mandiri Taspen (Bank Mantap) yang akan diluncurkan dalam waktu dekat,” tutur Rully.

BACA JUGA: MUF Kembangkan Superapps hingga Chatbot Pintar Bernama MONA

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS