Konten digital kini menjadi cara ampuh bagi beberapa perusahaan untuk menarik pasar milenial dan Gen Z. Salah satunya adalah Sequis yang tidak ingin ketinggalan. Perusahaan asuransi jiwa dan kesehatan ini meluncurkan Web Series berjudul Kopi Paste mulai 27 September 2019.
Ditayangkan di kanal YouTube Sequis Official, web series ini menyasar penonton milenial yang berusia 20-30 tahun. Dibintangi oleh Sharena Delon, Ryan Delon, dan Panji Saputra, web series ini akan memiliki empat episode.
“Membicarakan asuransi tidak bisa langsung menjelaskan manfaat dan keuntungannya karena generasi milenial memiliki sisi skeptis, apalagi mengenai hal-hal yang melibatkan investasi dan pengelolaan keuangan. Untuk itulah, kami menggunakan web series dengan cerita yang sederhana untuk mengenalkan dan mengedukasi milenial dan Gen Z mengenai asuransi,” jelas Felicia Gunawan, Head of Corporate Branding, Marketing & Communications Sequis di acara peluncuran Web Series Kopi Paste, Kamis (26/09/2019).
Kopi Paste bercerita tentang San (Sharena Delon), seorang wanita karir yang perfeksionis. San merupakan orang yang sangat disiplin, bahkan terindikasi memiliki OCD (Obsessive Compulsive Disorder) yang membuatnya kesulitan mendapatkan pasangan. Tidak disangka, takdir mempertemukanya dengan Joe (Ryan Delon) yang menjadi hal tidak terencana datang dan mengobrak-abrik hidup San.
“Asuransi lekat dengan hal-hal yang tidak pernah direncanakan sebelumnya, begitu juga cinta. Kami rasa cerita semacam ini sangat cocok untuk dikembangkan karena tentu lebih mudah diserap oleh milenial,” tutup Redi Puadin, Sutradara Kopi Paste.
Editor: Sigit Kurniawan