Shopee Bagikan Tips Belanjakan THR dengan Bijak

marketeers article

Sudah sepekan sejak awal Ramadan, namun kemeriahan bulan suci umat Islam ini tidak redup begitu saja. Justru semakin banyak yang bersiap untuk menyambut Hari Raya, berbagai persiapan pun dilakukan. Tetapi ada satu yang ditunggu-tunggu, utamanya bagi para pegawai, yaitu Tunjangan Hari Raya (THR).

Antusiasme masyarakat dalam membelanjakan THR menjelang Hari Raya Idul Fitri sangat besar. Berdasarkan Riset Tren Penggunaan THR 2019 Mayoritas Untuk Belanja, Snapcart 2019, 60% responden berencana menggunakan THR untuk berbelanja, di mana 91% di antaranya akan berbelanja melalui e-commerce. Melihat hasil survei tersebut, Shopee memanfaatkan kesempatan yang ada untuk mengadakan kampanye “Big Ramadhan Sale”.

“Melihat antusiasme belanja online untuk THR, pada 24 Mei 2019 Shopee menghadirkan hari Puncak Big Ramadhan Sale, dimana pengguna dapat mengakses keuntungan belanja online lebih besar lagi,” Direktur Shopee Indonesia Handhika Jahja.

Transaksi di Shopee sendiri meningkat hingga 500% pada Ramadan tahun lalu. Karena itu, Shopee berkomitmen terus memberikan penawaran menarik untuk melengkapi hari raya bagi para konsumen. Namun, pelanggan cenderung menghabiskan THR ketika sudah berada di tangan. Shopee punya tips dan trik untuk berbelanja lebih bijak jelang Hari Raya.

1. Jangan sampai terhalang ongkos kirim (ongkir)

Dengan wilayah geografi Indonesia yang luas, harga pengiriman biasa menjadi penghalang untuk pembeli. Masyarakat harus pintar dalam memilih tempat berbelanja yang menawarkan fasilitas gratis ongkir agar tidak memakan biaya dalam pengiriman.

2. Jangan habiskan dulu THR Anda, tunggu hari puncak promo

Jangan terbuai dengan promosi menarik di awal dan tunggu kejutan setelah itu. Shopee menawarkan sejumlah promo pada 23-24 Mei 2019. Berikut sejumlah promo menariknya:

  • Super Gratis Ongkir Day, dimana pengguna dapat menikmati gratis ongkir tanpa minimum belanja.
  • Kesempatan memenangkan Toyota Innova Venturer dan Paket Umroh melalui Serba 10 Ribu di mana pengguna dapat berpartisipasi melalui home button Serba 10 Ribu di aplikasi Shopee.
  • Goyang dan Kuis Shopee setiap jamnya dengan total hadiah 10 miliar.
  • Flash Sale dengan hingga 8 kali sesi.
  • Diskon spesial hingga 90%.

3. Temukan penawaran harga terbaik

Tidak dapat dihindari keperluan pakaian atau perlengkapan baru untuk diri sendiri maupun keluarga menjadi salah satu prioritas menjelang Hari Raya. Anda harus pintar mencari promo menguntungkan.

Selain ketiga tips dan trik yang dibagikan Shopee, penting pula untuk diperhatikan kemampuan belanja Anda. Jangan sampai berbelanja di luar kemampuan Anda. Pastikan masih ada dana yang dapat digunakan pasca Hari Raya agar Anda tidak kerepotan. Tertarik menggunakan tips di atas?

Editor: Sigit Kurniawan

Related

award
SPSAwArDS