Siap Mendunia, Buttonscarves Kenalkan BA Baru hingga Rebranding Logo

marketeers article
Konferensi pers perkenalan brand ambassador Buttonscarves. (Sumber: dok. Buttonscarves)

Pemilihan brand ambassador atau duta merek menjadi sebuah strategi yang telah banyak dilakukan oleh pelaku usaha untuk meningkatkan awareness hingga memperluas jangkauan pasar. Upaya ini pun dilakukan oleh Buttonscarves dengan menggandeng empat perempuan sebagai brand ambassador.

Baru-baru ini, Buttonscarves memperkenalkan Halima Aden, Laura Basuki, Putri Marino, dan Alyssa Daguise sebagai wajah barunya untuk satu tahun ke depan. Keempat perempuan berbakat ini dinilai dapat merepresentasikan brand value yang dimiliki oleh Buttonscarves.

Linda Anggrea, CEO of Modinity Group yang menaungi Buttonscarves menyampaikan para duta merek ini mencerminkan nilai-nilai perusahaan sebagai brand fashion yang menjunjung tinggi women empowerment.

“Keempat perempuan ini kami menilai dapat mewakili keragaman karakter perempuan. Harapannya, kehadiran mereka sebagai keluarga baru kami dapat membuat Buttonscarves lebih dikenal lagi dan bisa menjangkau audiens yang lebih luas,” ujar Linda dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis (10/10/2024).

BACA JUGA Buttonscarves Beauty Hadirkan Ragam Produk Kecantikan di Shopee Big Ramadan Sale

Selama delapan tahun berkiprah, Buttonscarves telah membangun citra yang begitu kuat sebagai merek modest fashion terkini. Tak tanggung-tanggung, brand fashion ini bahkan telah membawa nama Indonesia ke panggung internasional dengan tampil sejumlah pekan fesyen dunia.

Membawa visi “Buttonscarves Goes Global”, merek ini telah tampil di sejumlah panggung fashion internasional, seperti New York Fashion Week, London Fashion Week, dan Dubai Fashion Week. Terbaru, merek ini juga menggandeng Halima Aden dalam panggung Istanbul Modest Fashion Week (IMFW) pada Mei 2024 lalu.

Dengan demikian, penunjukan empat Brand Ambassador baru ini menandai pencapaian penting dalam sejarah Buttonscarves, yang diharapkan dapat makin memperkuat posisi merek ini di dunia fesyen.

“Lebih jauh, empat perempuan ini dapat memperkenalkan Buttonscarves ke kancah global,” ujar Linda.

Putri Marino, dengan kepribadian yang hangat dan autentik, memikat banyak orang melalui karya-karyanya di dunia film. Sebagai pemenang Piala Citra, Putri dikenal karena kemampuannya menampilkan emosi yang mendalam dalam setiap perannya.

Gayanya yang simpel namun elegan mencerminkan nilai-nilai Buttonscarves yang menekankan keanggunan yang alami dan tidak berlebihan. Laura Basuki, di sisi lain, menghadirkan sosok yang tenang dan anggun dengan kepercayaan diri yang kuat.

Laura tidak hanya dikenal karena kemampuan aktingnya, tetapi juga sebagai representasi perempuan modern dengan pesona kecantikannya yang klasik dan timeless. Oleh karenanya, Laura Basuki juga ditunjuk sebagai Brand Ambassador Buttonscarves Beauty.

BACA JUGA Magic Cushion Buttonscarves Beauty Bawa METAgram Technology

Alyssa Daguise, dengan gaya yang selalu trendi dan modern, menjadi sosok yang mewakili perempuan muda yang dinamis dan percaya diri. Gayanya yang stylish dan effortless sejalan dengan komitmen Buttonscarves untuk mendukung perempuan tampil percaya diri di setiap kesempatan.

Dengan pengaruh besar di media sosial terutama di kalangan generasi muda, memungkinkan dia menjangkau audiens yang lebih luas.

Rebranding Logo

Selain BA baru, Buttonscarves juga melakukan rebranding logo yang selama ini menjadi brand identity-nya. Menurut Linda, upaya ini menjadi salah satu strategi pihaknya agar tetap relevan bukan hanya dengan pasar Indonesia, namun juga secara global.

“Kami mengubah logo karena merasa di tahun ke-9 perlu banyak gebrakan, ada banyak hal yang harus diperbaiki. Dengan mengubah penulisan nama merek pada logo menjadi kapital. Harapannya kami bisa semakin relate bukan hanya dengan pasar Indonesia fapi juga global,” tutur Linda.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS