Mendekati ajang pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015, semakin banyak informasi yang terkuak. Ada 34 merek kendaraan yang akan berpartisipasi di pameran tersebut. Dari jumlah tersebut, 23 di antaranya merupakan merek kendaraan penumpang yang di bawah agen pemegang merek (APM). Sisanya adalah 2 merek yang masih dibawa oleh importir umum dan 9 merek kendaraan komersil.
Sebagai satu-satunya pameran yang mendapat dukungan resmi dari Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), GIIAS 2015 merupakan barometer dalam perkembangan teknologi di industri otomotif. Sehingga, di ajang yang akan digelar di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD, Tangerang ini akan penuh dengan peluncuran beragam model baru dari berbagai merek mobil.
Sudah ada 13 APM yang menyatakan akan meluncurkan model barunya yang jumlahnya bisa mencapai 20 model baru. Model-model baru ini baru pertama kali diluncurkan di Indonesia, di Asia, dan bahkan di dunia. Para APM yang akan menampilkan model baru, antara lain Audi, Mercedes Benz, BMW, Nissan, Lexus, dan lainnya. Dan, yang akan melakukan world premiere adalah Honda dengan Honda BR-V (Bold Runabout Vehicle).
“Fokus utama dari Gaikindo adalah terus berkomitmen mengembangkan industri otomotif di Tanah Air. Sehingga, tema yang diusung adalah Smart Mobility for The Future,” kata Ketua Umum Gaikindo Sudirman MR, saat konferensi pers, hari ini (06/08).
Pada kesempatan yang sama, Presiden Direktur Seven Event, selaku organizer yang ditunjuk Gaikindo, sekali lagi menegaskan bahwa pengunjung tidak perlu khawatir soal parkir dan lainnya. Pilihan tempat di ICE ini merupakan yang paling tepat. “ICE merupakan lokasi yang paling sesuai untuk acara sebesar GIIAS 2015 karena memiliki area yang luas dan nyaman untuk pengunjung,” katanya. GIIAS 2015 akan digelar dari tanggal 20-30 Agustus 2015.