Simak 5 Tips agar Tak Terjerat Penipuan Tiket Konser

marketeers article
Ilustrasi penipuan tiket konser. (Sumber: 123rf)

Kembalinya euforia konser pasca-pandemi menimbulkan sejumlah permasalahan, salah satunya adanya penipuan tiket konser. Hal ini terjadi karena ticket war yang membuat kemungkinan untuk mendapatkan tiket makin kecil, sehingga memilih untuk menggunakan jasa pihak ketiga.

Agar terhindar dari penipuan tiket konser, ada beberapa tips yang perlu diperhatikan oleh Anda. Merangkum dari berbagai sumber, simak tips selengkapnya berikut ini:

1. Beli Tiket dari Sumber Resmi

Pastikan Anda selalu membeli tiket konser dari sumber resmi, seperti situs web resmi penyelenggara acara, agen tiket terpercaya, atau outlet penjualan tiket yang sah. Hindari membeli tiket dari platform pihak ketiga yang tidak terverifikasi, karena risiko penipuan lebih tinggi.

BACA JUGA Musim Konser Tiba, Simak Tips Amankan Keuangan ala BCA Digital

2. Periksa Keaslian Tiket

Sebelum membeli tiket, lakukan riset untuk mengetahui tampilan tiket asli dari acara tersebut. Perhatikan detail seperti logo, desain, dan tata letak tiket yang sah.

Jika Anda membeli tiket dari pihak ketiga, pastikan gambar tiket yang ditampilkan oleh penjual sesuai dengan tiket asli yang Anda harapkan. Jika ada perbedaan mencolok atau hal yang mencurigakan, berhati-hatilah karena itu bisa menjadi tanda penipuan.

3. Jangan Tergiur dengan Harga Murah

Hindari untuk membeli tiket dengan harga yang terlalu murah dari penjual yang tidak dikenal. Meski terlihat menggiurkan, namun harga tiket terlalu murah menjadi salah satu tanda adanya penipuan. 

Ingatlah bahwa harga tiket konser biasanya mencerminkan permintaan dan popularitas acara tersebut.

4. Gunakan Metode Pembayaran Aman

Saat membeli tiket konser online, pastikan Anda menggunakan metode pembayaran yang aman dan terpercaya. Hindari mengirim uang tunai atau menggunakan transfer bank yang tidak dapat dilacak.

Gunakan kartu kredit atau platform pembayaran yang memiliki kebijakan perlindungan pembeli yang kuat. Jika terjadi penipuan, Anda akan memiliki kemampuan untuk melakukan klaim atau pembatalan transaksi.

BACA JUGA Dorong Trafik Transaksi, BCA Jadi Official Banking Partner Konser Coldplay di Jakarta

5. Pantau Informasi Resmi

Selalu pantau informasi resmi terkait tiket konser. Ikuti media sosial resmi penyelenggara acara atau artis untuk mendapatkan kabar terkini tentang penjualan tiket, tanggal acara, dan informasi penting lainnya. 

Dengan memantau informasi resmi, Anda akan menghindari penipuan yang sering kali menyebar melalui kanal yang tidak resmi atau palsu.

Demikian beberapa tips agar terhindar dari penipuan tiket konser. Pastikan untuk selalu membeli tiket konser dari sumber resmi dan orang yang terpercaya, jika menggunakan pihak ketiga.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS