Sinergi AccorHotels-Telkom, Bukti Digitalisasi Perhotelan

marketeers article
Melanjutkan kerja sama sebelumnya, AccorHotels kembali menandatangani nota kesepahaman bersama PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom). Kerja sama ini akan memperkuat layanan TIK di berbagai hotel milik Grup AccorHotels.
 
COO AccorHotels Malaysia-Indonesia-Singapura Garth Simmons mengatakan, seiring berkembangnya jaringan hotel di nusantara, perusahaan asal Prancis ini gencar memperkuat akses teknologi informasi dalam rangka meningkatkan pelayanan hotel.
 
“Akses Internet yang andal menjadi syarat utama untuk memilih hotel menurut para tamu kami. AccorHotels melihat Telkom adalah mitra yang tepat untuk meningkatkan digitalisasi hotel kami,” papar Simmons di Mercure Jakarta Sabang, Senin, (28/9/2015).
 
Pria asal Australia ini juga menambahkan, pihaknya kini berusaha untuk mencapai target pembukaan seratus hotel baru hingga tahun 2020. “Sehingga total hotel kami akan menjadi  200 hotel dalam lima tahun mendatang,” terang Simmons yang baru menggantikan COO sebelumnya Gerard Guillouet.
 
Di sisi lain, Direktur Enterprise & Business Service Telkom Muhammad Awaluddin menjelaskan, kerja sama ini bakal memboyong layanan TIK Telkom dalam mendukung kegiatan bisnis seluruh portofolio merek AccorHotels di Indonesia. Beberapa layanan tersebut adalah digital marketing, digital hospitality operation, payroll system, HR management System, digital customer relationship program, value added services, hingga pembangunan smart building.
 
“Selain itu, kami bakal membantu menyediakan layanan digital in room entertainment, yang menyangkut akses Wi-Fi, UseeTV, smart room, dan sebagainya,” kata Awaluddin.
 
Khusus digital in room entertainment, Awal bilang bahwa saat ini, industri perhotelan sudah bergerak ke arah Internet Protocol Television (IPTV). Teknologi itu dimanfaatkan manajemen hotel dalam meningkatkan in-room order bagi tamu. 
 
Dalam artian, tamu dapat memesan makanan dari dalam kamar, akses Internet, check out, hingga melihat siaran televisi sesuai keinginkan tamu. Teknologi IPTV ini turut mengurangi investasi hotel dalam pengadaan coaxial cable
 
“Semua hotel dunia saat ini tengah mengarah ke IPTV. Itu yang juga kami tawarkan untuk AccorHotel, baik ke 100 hotel barunya nanti, maupun hotel-hotel lamanya yang pada dasarnya sudah well established,” terangnya.
 
Awal melanjutkan, setiap layanan dari Telkom bisa dikustomisasi sesuai kebutuhan masing-masing hotel. Maklum saja, AccorHotels mewadahi sembilan merek hotel dengan segmen serta target pelanggan yang berbeda. 
 
“Lagi pula, setiap daerah seperti Jawa dan Sumatera, tingkat kebutuhan (digitalisasi) hotelnya berbeda. Kesamaannya adalah pemilik hotel mulai sadar pentingnya digitalisasi bagi operasional hotel mereka,” tandasnya.
 
Selain dengan AccorHotels, Telkom juga melakukan kemitraan serupa dengan operator hotel dalam negeri IntiWhiz Hospitality Management yang dikembangkan oleh perusahaan properti PT Intiland Tbk. Awal mengatakan, pihaknya tidak hanya menggaet hotel-hotel kelas atas sebagai kliennya, melainkan juga hotel kelas bujet maupun ekonomi.
 
“Bahkan, hotel bujet lebih konsen terhadap pemanfaatan teknologi dalam proses bisnisnya. Dengan begitu, mereka bisa melakukan efisiensi biaya operasional,” paparnya.
 
Editor: Sigit Kurniawan 

Related

award
SPSAwArDS