Menjelang pengujung tahun, sebagian dari Anda tentunya sudah merencanakan aktivitas liburan bersama keluarga atau orang-orang terkasih. Liburan ke negara tetangga, yakni Singapura tampaknya bisa menjadi salah satu tujuan liburan Anda. Pasalnya, melalui kampanye pemasaran terbaru yang bertajuk “Singapura, Serunya Bareng-Bareng!” mulai Oktober mendatang akan digelar banyak acara seru.
“Kampanye ini mengajak lebih banyak masyarakat Indonesia untuk menciptakan kenangan spesial bersama teman dan keluarga saat di Singapura. Dengan hampir 500 penerbangan ke Singapura dalam seminggu dan dengan hanya menempuh perjalanan selama kurang dari dua jam saja, Singapura mudah untuk dijangkau,” ucap Edward Koh, Executive Director Southeast Asia di Jakarta (22/09/2015).
Edward mengaku bahwa Indonesia merupakan pasar terbesar bagi Singapura. “Pada tahun 2014, sebanyak 3.025.000 wisatawan Indonesia mengunjungi Singapura. Sedangkan jumlah kedatangan wisatawan dari seluruh dunia ke Singapura mencapai 15,1 juta orang,” sambung Edward.
Guna menyukseskan kampanye ini, Singapore Tourism Board tak hanya bekerja sama dengan agensi travel dan maskapai penerbangan dalam memberikan beragam promo menarik, tetapi juga menggandeng pasangan selebriti Titi Kamal dan Christian Sugiono sebagai key opinion leaders yang diketahui sering menghabiskan waktu bersama keluarganya di Singapura.
“Kami sangat senang bisa bekerja sama dengan mitra agensi travel dan mitra perusahaan penerbangan untuk bersama-sama memberikan penawaran khusus untuk tiket penerbangan dan paket perjalanan yang akan berlangsung hingga Maret tahun 2016,” tutup Michele Wooi, Area Director of Indonesia, Singapore Tourism Board.
Tahun ini diklaim menjadi waktu yang tepat untuk berlibur ke Singapura. Sebab, masyarakat Indonesia akan dimanjakan dengan beragam pilihan acara pertunjukan, seperti acara Hello Kitty Go Around! Carnival! di Resorts World Sentosa (16 Oktober-10 November), Women’s Tennis Association Finals (23 Oktober-1 November), Taylor Swift Concert (7-8 November), Opening of National Gallery Singapore (24 November), Cirque Du Soleil – Totem (25 November-6 Desember), dan ZoukOut (11-12 Desember).
Editor: Sigit Kurniawan