Crayon Shinchan the Movie: Battle of Supernatural Powers, Flying Sushi resmi tayang di bioskop Indonesia mulai 21 Juni 2024. Aksi kocak dari bocah beralis tebal yang senantiasa menemani di era 1990-an ini siap menghadirkan nostalgia dalam format yang tak biasa.
Dikatakan tidak biasa karena karya produksi Shin-Ei Animation tersebut dibuat dengan format grafis 3DCG. Format ini tergolong baru dan belum pernah diterapkan, baik dalam film ataupun serial anime.
Tak cuma menyuguhkan visual yang menjanjikan, Crayon Shinchan the Movie juga menawarkan alur cerita yang fresh. Ini karena kisahnya menampilkan dimensi baru dari kehidupan seorang Shinchan, yang sejatinya masih bersekolah di taman kanak-kanak.
BACA JUGA: 3 Fakta Menarik My Boo, Film Box Office Thailand yang Tayang di Indonesia
Lantas, kisah seperti apa yang dituturkan dalam film tersebut? Berikut sinopsisnya:
Sinopsis Crayon Shinchan the Movie
Film yang perdana tayang di negara asalnya, Jepang, pada Agustus 2023 itu mengikuti kisah Shinchan saat mendapat kekuatan super berupa psikokinesis. Ini membuatnya bisa melayangkan mainan di udara.
Kekuatan itu sendiri datang dari cahaya putih yang menghampirinya ketika sedang menunggu makan malam. Namun ternyata, cahaya dari langit tersebut tak cuma menyinari Shinchan, tetapi juga seorang pemuda bernama Hiriya Mitsuru.
BACA JUGA: Rekomendasi 5 Anime Adaptasi Komik Korea, Terbaru Solo Leveling
Mitsuru dikisahkan sebagai pemuda yang menyimpan dendam terhadap dunia karena dirasa tak adil padanya. Ia mengalami kesulitan di tempat kerja, merasa patah hati karena idola favoritnya menikah, bahkan tengah dikejar polisi akibat kesalahpahaman.
Sialnya, Mitsuru mendapat kekuatan dari cahaya berwarna hitam. Ia pun berubah menjadi Esper Gelap dan menggunakan kekuatannya untuk balas dendam pada dunia dengan cara melakukan berbagai kekacauan.
Shinchan, si bocah polos yang akhirnya menjadi seorang Esper, mau tak mau harus melawan Mitsuru agar bisa menyelamatkan dunia. Mampukah ia melakukannya dengan kekuatan super miliknya?
Saksikan kisah Crayon Shinchan the Movie selengkapnya di bioskop.
Editor: Ranto Rajagukguk