Sinopsis Drakor Parasyte: The Grey, Kisah Parasit yang Menguasai Dunia

marketeers article
Potongan gambar drama Parasyte: The Grey. (Sumber: Netflix)

Awal April 2024 mendatang akan ada drama Korea terbaru yang tayang di Netflix, Parasyte: The Grey. Baru-baru ini, Netflix meluncurkan poster utama dan video trailer serial Korea terbaru itu.

Dalam poster serial Parasyte: The Grey terlihat cuplikan tentang dunia organisme parasit dan perjuangan manusia yang melawannya. Tergambar dalam poster dramanya, pemandangan kota yang begitu kacau dan rusak akibat parasit yang menyerbu.

Namun, tampak pula keteguhan dan semangat manusia dari Su-in yang berdiri tegap di samping Kang-woo (Koo Kyo-hwan), Jun-kyung (Lee Jung-hyun), Chul-min (Kwon Hae-hyo), dan Won-seok (Kim In-kwon) menghadap marabahaya.

parasyte: the grey
Poster drama Korea Parasyte: The Grey. (Sumber: Netflix)

Sementara itu, video trailer menghadirkan jaringan rumit dari aliansi serta pengkhianatan saat Su-in berhadapan dengan masyarakat yang terpecah belah akibat pengaruh jahat berbagai parasit. Cerita drama Parasyte : The Grey diadaptasi dari komik Jepang populer berjudul Parasyte karya Hitoshi Iwaki.

Akan tetapi, drama ini akan memiliki cerita baru yang padat dengan aksi laga, filosofi, serta pertanyaan seputar keberadaan manusia. Dalam keterangan persnya, sutradara Yeon Sang-ho menyebut manga “Parasyte” sebagai salah satu karya yang paling berdampak pada filmografinya dan menyatukan pesan utama manga tersebut ke dalam serial live action ini.

“Bagi saya, ‘Parasyte’ adalah tentang hidup berdampingan, maka saya ingin Parasyte: The Grey menghadirkan tema yang sama. Saya bertanya-tanya apakah manusia dapat hidup bersama-sama dengan damai bersama organisme atau mutan lain yang tak serupa manusia,” ujarnya.

Seperti apa kisah dari drama terbaru Koo Kyo-hwan dan Jeon So-nee? Sembari menanti jadwal penayangannya, berikut ini sinopsis drama Korea Parasyte: The Grey.

Sinopsis

Parasyte: The Grey akan bercerita tentang benda parasit dari luar angkasa yang jatuh ke Bumi dan berusaha untuk tetap hidup dengan hinggap di tubuh manusia sebagai inangnya. Drama ini akan berfokus pada Su-in (Jeon So-nee), seorang perempuan muda yang menjadi salah satu korban inang dari parasit itu.

Akan tetapi, parasit itu gagal mengambali alih otak Su-in. Alhasil, Su-in terperangkap di antara wujudnya sebagai manusia dan pengaruh parasit, sehingga mesti hidup berdampingan dengan parasit itu dan menghadapi kejadian aneh.

Heidi adalah parasit yang hidup di tubuh Su-in. Ia berkata, “Kita berdua akan mati jika kita terpisah. Kau dan aku tak punya pilihan selain hidup bersama-sama.”

Namun sebagai mutan yang setengah parasit dan setengah manusia, Su-in tak sepenuhnya tergolong manusia maupun parasit. Di tengah kekacauan itu, Seol Kang-woo sibuk melacak parasit demi mencari saudara perempuannya yang hilang.

Lantas, apakah manusia dan parasit dapat hidup berdampingan? Temukan jawabannya dan simak jalan cerita yang mendebarkan dalam Parasyte: The Grey, mulai tayang pada 5 April hanya di Netflix.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related