Sinopsis The Wild Robot, Film Bioskop yang Cocok Ditonton Anak

marketeers article
The Wild Robot (Foto: IMDb)

Sudahkah Anda memiliki rencana untuk mengajak si kecil mengisi waktu di akhir pekan? Kalau belum, menonton The Wild Robot di bioskop bisa jadi pertimbangan. Ini merupakan film animasi yang diadaptasi dari seri buku berjudul sama karya Peter Brown.

The Wild Robot menghadirkan nama-nama beken sebagai pengisi suara karakternya, seperti Lupita Nyong’o, Pedro Pascal, Kit Connor, Bill Nighy, Stephanie Hsu, Mark Hamill, Catherine O’Hara, Matt Berry, dan Ving Rhames.

Film yang diproduksi oleh DreamWorks Animation dan Universal Pictures ini sebelumnya sudah tayang di bioskop Amerika Serikat pada September 2024. Selama penayangannya, The Wild Robot mendapat pujian kritis dan telah meraup US$ 59,9 juta.

BACA JUGA: Hal yang Perlu Diingat Sebelum Nonton Blue Lock Season 2

Bahkan, tak sedikit penonton yang turut mengharu biru saat menyaksikan film tersebut. Berikut sinopsis selengkapnya:

Sinopsis The Wild Robot

Film garapan sutradara Chris Sanders ini mengikuti kisah sebuah unit robot bernama ROZZUM 7134 atau Roz yang terdampar di sebuah pulau tidak berpenghuni. Mau tak mau, robot dengan kecerdasan buatan ini harus belajar beradaptasi dengan lingkungan sekitar.

BACA JUGA: Pertarungan Yhwach dan Squad Zero Berlanjut dalam Anime Bleach Part 3

Roz yang terjebak kemudian berusaha membangun hubungan dengan satwa liar yang ada di pulau tersebut, seperti Fink si rubah merah, dan seekor oposum bernama Pinktail. Bahkan, ia juga menjadi ibu angkat dari seekor angsa yatim piatu bernama Brightbill.

Bersama-sama, mereka menjelajahi pulau yang penuh tantangan alam liar, mulai dari cuaca ekstrem, predator ganas, hingga kesulitan mencari makanan. Tetapi, dengan semangat pantang menyerah, Roz berhasil melewatinya dan menciptakan sebuah petualangan yang menakjubkan.

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related

award
SPSAwArDS