Sinopsis University Sports Festival: Boys’ Athletes’ Village, Ajang Adu Otot Mahasiswa Korea

marketeers article
University Sports Festival (Foto: Twitter)

Belum reda euforia University War, warganet sudah mulai ramai membahas reality show serupa bertajuk University Sports Festival: Boys’ Athletes’ Village. Bukan lagi adu kecerdasan, acara ini menyuguhkan persaingan di bidang non-akademik, yakni olahraga.

Berbeda pula dengan University War yang sudah tamat, acara University Sports Festival: Boys’ Athletes’ Village masih berlangsung. Reality show ini bahkan baru merilis dua episode, dengan tayangan perdananya mengudara pada Minggu (18/2/2024) di stasiun televisi MBC.

Pada prinsipnya, kedua reality show tersebut mengusung konsep yang sama. University Sports Festival: Boys’ Athletes’ Village adalah ajang bagi mahasiswa pendidikan jasmani dari berbagai universitas ternama di Korea Selatan untuk memperebutkan beasiswa.

BACA JUGA: Intip Serunya Adu Kecerdasan Mahasiswa Korea dalam “University War”

Beberapa kampus yang berkompetisi ialah Kyunghee University, Korea University, Dongguk University, Sungkyunkwan University, Yonsei University, Yongin University, Chung-Ang University, dan Korea National Sport University (KNSU). Setiap tim terdiri dari lima mahasiswa, yang masing-masingnya berasal dari jurusan berbeda. 

Mereka akan bersaing untuk memperebutkan hadiah berupa piala dan beasiswa senilai 30 juta won. Tak hanya itu, University Sports Festival: Boys’ Athletes’ Village ternyata juga menghadirkan sejumlah coach

Pelatih tersebut adalah Jang Eun Sil yang merupakan seorang wrestler, Lee Dae Hoon yang dulu pernah menjadi atlet Taekwondo, Yoon Sung Bin yang merupakan mantan pemain skeleton, dan Dex.

BACA JUGA: Selain Single’s Inferno, Ini Rekomendasi 3 Dating Show di Netflix

Lantas, universitas manakah yang bakal memenangkan ajang University Sports Festival: Boys’ Athletes’ Village ini? Saksikan episode selengkapnya di MBC.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS