Sinopsis Wedding Impossible, Drama Terbaru Moon Sang Min

profile photo reporter Ratu Monita
RatuMonita
24 Februari 2024
marketeers article
Potongan gambar dari drama Wedding Impossible. (Sumber: Dok. Prime Video)

Akhir Februari ini akan tayang drama Korea terbaru Wedding Impossible yang dibintangi Jeon Jong Seo dan Moon Sang Min.

Dijadwalkan tayang pada 26 Februari, drama Korea yang tayang di Prime Video ini merupakan garapan sutradara Kwon Young Il.

Wedding Impossible adalah hasil adaptasi dari web novel populer berjudul serupa karya Song Jung Won yang pernah dipublikasi di Kakao pada Januari hingga Agustus 2017.

Lantas, seperti apa sinopsis Wedding Impossible yang dibintangi Moon Sang Min? Simak ulasan selengkapnya!

BACA JUGA 5 Rekomendasi Drama Korea Terpopuler yang Dibintangi Lee Do Hyun

Sinopsis Wedding Impossible

Wedding Impossible berfokus pada kisah antara artis yang kurang terkenal dan anak dari keluarga konglomerat. Diceritakan keduanya sudah berteman sejak kecil dan sepakat untuk saling membantu satu sama lain ketika sudah dewasa.

Sosok artis yang kurang terkenal itu bernama Na Ah Jeong. Dia berbakat sebagai artis, namun karyanya tidak diakui.

Sebelumnya, Na Ah Jeong memiliki pengalaman berperan sebagai perempuan yang sudah menikah. Hal ini berbanding terbalik dengan kehiduapn percintaannya di dunia nyata yang sering gagal dan membuatnya frustasi.

Na Ah Jeong memiliki teman kecil, Lee Do Han yang merupakan putra dari keluarga chaebol atau konglomerat yang menjalankan LJ Group.

BACA JUGA Gelar Fan Meeting di Jakarta, Ini 5 Drama Korea Yeo Jin Goo

Diceritakan, Lee Do Han diminta oleh keluarganya untuk segera menikah. Tetapi, dia tidak bisa melakukan itu karena memiliki rahasia besar. Sebab itu, Do Han pun meminta bantuan Ah Jeong untuk berpura-pura menikah dengannya.

Tanpa pikir panjang, Ah Jeong pun menerima tawaran dari teman lamanya itu. Di tengah persiapan pernikahannya, Lee Do Han dan Na Ah Jeong mendapat gangguan tak terduga.

Gangguan itu berasal dari Lee Ji Han, adik Lee Do Han, yang ambisius dan ingin merebut posisi kakaknya sebagai penerus perusahaan keluarga. Lee Ji Han mencoba mencegah pernikahan sang kakak.

Dia pun membawa Yoon Chae Won sebagai calon pasangan potensial untuk kakaknya. Lantas, bagaimana nasih Ah Jeong? Seperti apa kelanjutan hubungan Na Ah Jeong dan Lee Do Han? Saksikan kisah Wedding Impossible selengkapnya di Prime Video pada 26 Februari 2024.

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related

award
SPSAwArDS