Bekerja sama dengan Blibli, SMESCO meluncurkan program Kakak Asuh UMKM (KAU). Program ini bertujuan untuk memperluas pasar produk Usaha Kecil Menengah (UKM) melalui platform digital.
Direktur Utama SMESCO Indonesia Leonard Theosabrata mengatakan, program KAU adalah sebuah gerakan yang akan terus digaungkan. “Idenya sangat sederhana, yaitu membantu pelaku UKM yang belum melek digital,” katanya.
Melalui program ini, pelaku UKM akan dibantu dan dibina oleh Blibli agar on-boarding, termasuk membuka dan memperluas akses pemasaran produknya. Caranya, dengan memberikan “Kakak Asuh” bagi pelaku UKM yang ingin go digital.
“Kehadiran program KAU sangatlah penting, Blibli melihat begitu besarnya kesempatan yang dapat diraih oleh pelaku UKM ketika memanfaatkan platform e-commerce. Hal ini sejalan dengan fokus dan komitmen kami sebagai e-commerce lokal untuk mendukung pertumbuhan industri UKM Indonesia,” kata Kusumo Martanto, CEO Blibli.
Kusumo menambahkan, program KAU tidak hanya menjadi ajang perkenalan dan pemberdayaan UKM, tetapi juga memberikan kesempatan pada sellers Blibli yang telah berhasil agar dapat membimbing UKM konvensional menjadi sukses di pasar digital.
“Untuk menjadi kakak Asuh, mereka akan diseleksi berdasarkan beberapa kriteria, di antaranya kesamaan visi dan misi untuk memberdayakan UKM di Indonesia,” jelas Kusumo.
Sementara itu, nilai transaksi e-commerce di Indonesia terus meningkat tajam. Data dari Kementerian Koperasi dan UKM (Kemenkop) memperlihatkan, sekitar 97% wilayah Indonesia sudah terhubung secara online. Ini menjadi momentum yang tepat untuk memperluas pasar UKM dengan platform digital.
Editor: Ramadhan Triwijanarko