Sociolla Hadirkan Sentuhan Teknologi dengan Omnichannel

marketeers article

Social Bella siap menjangkau lebih banyak konsumen. Dengan mempercepat perkembangan bisnis dengan menyediakan layanan kecantikan dengan meluncurkan Sociolla Store berkonsep omnichannel unggulannya. Berlokasi di Lippo Mall Puri, Sociolla Store dengan ukuran 425 meter persegi ini dilengkapi dengan tampilan interaktif yang terhubung langsung ke Sociolla.com dan platform SOCO. Inovasi ini memungkinkan konsumen untuk mendapatkan produk yang tepat sambil menikmati pengalaman berbelanja yang tak terlupakan.

Bagi Co-Founder dan CMO Social Bella, Chrisanti Indiana, Social Bella tidak pernah berhenti berinovasi untuk melayani konsumen. Ia berujar awalnya Social Bella meluncur melalui platform e-commerce dengan Sociolla.com. Tetapi, ia menyadari bahwa dalam hal produk kecantikan, pengalaman berbelanja secara offline juga dibutuhkan.

“Konsumen pasti ingin menyentuh dan mencoba secara langsung produk tersebut,” ujarnya.

Peluncuran Sociolla Store merupakan pengembangan terbaru Social Bella yang bertujuan menyediakan produk kecantikan berkualitas tinggi dan terjangkau bagi penggemar kecantikan Indonesia. Konsumen diajak berbelanja dengan cara yang lebih personal dan menyenangkan didukung oleh teknologi yang dirancang khusus untuk produk kecantikan dan perawatan diri.

“Social Bella terhubung dengan konsumen sekaligus para pemilik merek kecantikan melalui Sociolla Store dengan konsep omnichannel-nya. Hal tersebut memperkuat visi Social Bella dalam memposisikan diri sebagai inkubator di industri kecantikan dan perawatan diri,” lanjut Chrisanti.

Ke depannya, Social Bella akan terus berinovasi dengan berfokus pada pengalaman dan pemahaman terhadap konsumen, guna meningkatkan skala bisnis sekaligus memberikan dampak positif bagi industri kecantikan Indonesia.

Editor: Sigit Kurniawan

 

Related