Squid Game 2 Rilis Teaser Spesial, Situasi Seong Gi Hun Makin Mencekam!
Netflix telah merilis teaser spesial untuk Squid Game 2 pada Jumat (20/9/2024). Video berdurasi 57 detik itu memperlihatkan ketegangan kian intens dengan mengikuti Seong Gi Hun, yang kini mengejar misi pribadi terkait permainan mematikan yang telah dimenangkan sebelumnya.
Teaser dibuka dengan suasana mencekam yang dialami Seong Gi Hun, saat terbangun dalam kondisi frustrasi. Berbekal sebuah pistol di tangan, peserta bernomor 456 pada musim sebelumnya itu mendekati sebuah pintu dengan penuh kewaspadaan.
Ketika pintu terbuka, muncul sosok Front Man lengkap dengan jumpsuit merah mudanya yang lantas membuat suasana tegang langsung meningkat. Ini seolah menandakan momen penting yang akan menjadi sorotan pada musim kedua.
BACA JUGA: Squid Game 2 Rilis Poster Perdana, Sebut “Permainan Tak Akan Berhenti”
Tidak lama kemudian, suasana teaser berubah dengan musik yang lebih ceria, menampilkan penjaga berbaju pink yang menjalankan tugas mereka. Muncul pula celengan raksasa yang terisi uang, yang mana menandakan bahwa persiapan permainan sudah selesai.
Selain itu, terlihat juga beberapa adegan aksi baku tembak. Seong Gi Hun, yang mengenakan baju olahraga hijau bernomor 456, memperkuat ekspektasi cerita penuh kejutan dalam Squid Game 2.
Lee Byung Hun, yang kembali memerankan sosok misterius Front Man, juga tampil dalam trailer ini. Ia dengan percaya diri menyatakan kesiapannya untuk memulai permainan kembali, seolah memberikan petunjuk bahwa peran Front Man akan makin besar dan penting pada musim kedua.
BACA JUGA: 6 Drakor Mirip Perfect Family, Kisahkan Keluarga Sempurna Penuh Rahasia
Pesan dari Kru Squid Game 2
Sutradara Hwang Dong Hyuk mengungkapkan rasa senangnya akan kelanjutan serial ini dan menyatakan bahwa penantian panjang para penggemar akan sepadan.
“Saya tahu ada banyak ekspektasi, tapi kami bekerja keras untuk memberikan yang terbaik,” katanya dalam wawancara dengan Netflix.
Produser eksekutif Kim Ji Yeon menambahkan, “Para aktor dan kru memberikan seluruh energi mereka untuk musim kedua ini. Kami harap para penggemar tetap mendukung kami karena masih banyak hal menarik yang akan datang.”
Squid Game musim pertama sendiri berhasil mengejutkan dunia dengan konsep permainan hidup-mati yang menguji batas moral para pesertanya. Kini, pada musim kedua, kisah Seong Gi Hun berlanjut setelah mengambil keputusan besar pada akhir musim pertama.
Bagaimana nasibnya dan apakah ia bisa bertahan di tengah permainan yang semakin rumit? Bersiaplah untuk kembali masuk ke dalam permainan yang penuh bahaya di Squid Game 2 yang dijadwalkan tayang pada 26 Desember.
Editor: Ranto Rajagukguk