Sri Mulyani Jadi Tokoh Paling Inspiratif di LinkedIn

marketeers article
CHIANG MAI, THAILAND MARCH 17, 2016:Linkedin app. Linkedin is a social networking website for people in professional occupations.

Sebagai jaringan profesional terbesar, LinkedIn merilis daftar profesional yang paling banyak dilihat dari beragam sektor. Daftar yang bernama LinkedIn Spotlight 2019 ini mencatat nama Sri Mulyani Indrawati, Menteri Keuangan Indonesia sebagai sosok yang paling inspiratif di jaringan LinkedIn Indonesia pada tahun 2019.

Sri Mulyani terpilih dikarenakan secara rutin berbagi kegiatan dan pemikirannya untuk memperkuat kebijakan fiskal dan anggaran nasional Indonesia. Selain Sri Mulyani, terdapat sebelas nama lainnya yang tercatat masuk dalam daftar LinkedIn Spotlight 2019 .

  • Nabih Ibrahim Bawazir, Head of Data Science, Datanest
  • Riffa Sancati, Head of Finance, GoPay
  • Novitasari Novi, ELO Staff, Selamat Sempurna Tbk. Of ADR Group of Companies
  • Satish Kumar, General Manager, Marriott International
  • Syafri Bahar FRM®, VP of Data Science, GOJEK
  • RaMa Raditya, Pendiri dan CEO, Qlue – Smart City Apps
  • Edward Tirtanata, CEO dan Co-Founder Kopi Kenangan
  • Taufan Teguh Akbari, Ph.D,  Deputy Director, London School Public Relations – Jakarta
  • Ahmad Agus Setiawan, Head of Renewable Energy Laboratory , Renewable Laboratory of The Habibie Center
  • Harry Sampurno, Deputi Bidang Usaha Pertambangan, Industri Strategis dan Media
  • Ananda Nadya, Senior UX Researcher, Tokopedia

Secara singkat LinkedIn Spotlight 2019 adalah penghargaan bagi pengguna LinkedIn yang telah menginspirasi jaringan profesional mereka dengan konten dan wawasan yang unik, serta berkontribusi pada industri dan komunitas masing-masing. Untuk sampai pada daftar tersebut, kontribusi dan jumlah akun yang paling banyak dilihat pengguna ditinjau selama periode enam bulan pada periode Januari hingga Juni 2019. Di Indonesia, data ilmuwan, pemerintahan, lingkungan, makanan & minuman dan digital adalah industri yang berkembang dengan pesat dan hal tersebut mencerminkan tren tenaga kerja yang paling diminati serta isu-isu populer yang banyak diperbincangkan.

“Dalam edisi pertama LinkedIn Spotlight 2019 di Indonesia, kami merasa terhormat Sri Mulyani Indrawati dapat masuk ke dalam daftar, di antara para pengguna lain, seseorang yang sangat menginspirasi dan menggunakan LinkedIn untuk berhubungan dengan orang-orang dari seluruh dunia, serta berbagi perspektifnya mengenai isu-isu global hingga topik hangat yang terjadi di dalam negeri, seperti pertumbuhan ekonomi Indonesia dan keragaman di tempat kerja. Kita dapat menginvestasikan waktu dan belajar banyak sebagai profesional dari pengalaman dan wawasan pribadi mereka,” terang Linda Lee, Director, Corporate Communications, Asia Pacific & China.

Sementara itu, Sri Mulyani menjelaskan latar belakangnya untuk berbagi informasi dan pengetahuan di jaringan LinkedIn. Baginya ingin mendorong orang Indonesia untuk melihat keragaman negara sebagai kekuatan.

“Karena itu, jika kita menumbuhkan lingkungan yang lebih beragam dan inklusif, kita memiliki kesempatan tidak hanya untuk memberikan hasil organisasi yang lebih baik, tetapi juga untuk memberikan dampak pada masyarakat dan benar-benar mencerminkan moto nasional kita “Bhinneka Tunggal Ika.” Mari kita mulai memberi dan berbagi ide dengan jaringan untuk kepentingan bangsa,” jelasnya.

Saat ini, di Indonesia, LinkedIn telah memiliki lebih dari 14 juta pengguna profesional.

Editor: Sigit Kurniawan

 

 

Related

award
SPSAwArDS