Strategi BCA Dorong Startup lewat Demo Day BCA SYNRGY Accelerator

marketeers article
Demo Day BCA SYNRGY Accelerator. (FOTO: BCA)

Usaha rintisan atau startup merupakan salah satu sektor usaha yang perlu mendapat perhatian agar bisa terus bertahan dan berkembang. PT Bank Central Asia Tbk (BCA) pun turut memberikan perhatian khusus lewat kegiatan Demo Day BCA SYNRGY Accelerator.

Kegiatan ini sendiri merupakan puncak dari rangkaian program BCA SYNRGY Accelerator 2023 yang telah sukses memberikan pembinaan terhadap startup potensial di Indonesia. Hera F Haryn, EVP Corporate Communication & Social Responsibility BCA mengatakan Demo Day BCA SYNRGY Accelerator merupakan salah satu platform kolaborasi bagi startup Indonesia untuk membuka peluang kerjasama antar startup dan korporasi.

“Lewat kegiatan ini, para partisipan bisa saling bersinergi, mendukung, serta memberikan dampak transformasi ekonomi digital di Indonesia. Selanjutnya, para usaha rintisan ini diharapkan bisa hadir sebagai tulang punggung ekonomi digital Tanah Air,” kata Hera F. Haryn dalam keterangan pers kepada Marketeers, Jumat (24/11/2023).

BACA JUGA:  Gelar NextDev ke-9, Telkomsel Bidik Lahirkan Startup Berprinsip ESG

Kali ini, program tersebut hadir dalam tema ‘Synergize for Startup Success’. Menurutnya, tema tersebut dipilih agar kegiatan ini diharapkan dapat dapat menginspirasi startup untuk terus maju, berkembang, dan memberikan dampak positif bagi transformasi ekonomi digital di Indonesia.

Demo Day BCA SYNRGY Accelerator yang telah digelar sejak 2019 tersebut kali ini diikuti oleh tujuh startup peserta program BCA SYNRGY Accelerator yakni CrediBook, D3 Labs, Hear Me, Indieomnipos, JARIVIS, Ravelware, dan Zeals Asia.

Dalam sesi pitching, mereka menampilkan produk maupun jasa bisnis mereka secara live kepada hadirin dan para dewan juri. Para dewan juri merupakan individu-individu mumpuni yang telah malang-melintang di sektor ekonomi digital, yakni Project Manager BCA SYNRGY Accelerator Erich Sunarta, CEO Akar Inti Enterprise Astari Kartika, dan Value Creation and Synergy Associate Central Capital Ventura Nandyasa Putri.

BACA JUGA:  5 Cara Berkomunikasi dengan Investor agar Startup Tembus Pendanaan!

Selain sesi pitching, kegiatan ini juga menghadirkan sesi diskusi panel yang dihadiri panelis-panelis yang berpengalaman di dunia usaha rintisan dan ekonomi digital, yakni Director Central Capital Ventura Adi Prasetyo, CEO & Co-Founder Kumpul.Id Faye Wongso, dan Founder & CEO DailySocial Rama Mamuaya, dengan dimoderatori langsung oleh Vice President Digital Innovation Solutions BCA Samuel Tjung.

Sejak pertama digelar hingga saat ini, SYNRGY Accelerator sudah meluluskan 79 startup dari 725 lebih startup yang mendaftar dan berhasil menciptakan lebih dari 15 kolaborasi. Menurut dia, di samping pendampingan yang mumpuni, kesempatan berkolaborasi antar startup dan ekosistem BCA merupakan kekuatan utama program SYNRGY Accelerator.

“SYNRGY Accelerator adalah kegiatan corporate social responsibility atau CSR BCA dalam memajukan ekonomi digital Indonesia, baik dari aspek usaha rintisan maupun talentanya. Melalui program ini kami berharap ada ekosistem digital yang terbentuk secara berkelanjutan dan memberi dampak signifikan terhadap transformasi ekonomi digital Indonesia,” tuturnya.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related