Strategi Harga SHARP di Pasar Elektronik

marketeers article
Ilustrasi: Madeline / Marketeers

Harga atau price merupakan salah satu komponen utama dalam marketing mix selain product, place, dan promotion. Oleh karena itu, strategi harga menjadi elemen penting ketika pemasar membuat marketing plan. 

PT Sharp Electronics Indonesia, perusahaan elektronik berhasil melakukan strategi ini. Dalam mengembangkan strategi pricing, Andry Adi Utomo, National Sales Senior GM Sharp Electronics Indonesia mengungkapkan beberapa departemen dilibatkan untuk memastikan penetapan harga yang tepat. 

Departemen-departemen ini meliputi product development, sales, dan marketing. Product development bertugas mengumpulkan data kompetitif dan memberikan masukan kepada tim sales mengenai harga yang seharusnya.

BACA JUGA: Kolaborasi Sharp dan IDI Atasi Permasalahan Polusi Udara Indoor

“Setelah itu, tim sales menetapkan harga dengan mempertimbangkan masukan dari tim marketing. Pada tahap ini, riset dari departemen lain juga berperan penting untuk memastikan harga yang ditetapkan sesuai dengan kondisi pasar dan kompetitor,” kata Andry.

SHARP memiliki banyak produk di berbagai kategori, dengan total sekitar 180 SKU. Untuk tetap kompetitif tanpa harus menurunkan harga, SHARP mengandalkan produk unik dan kombinasi SKU yang beragam. 

Mereka menciptakan produk yang fast moving namun tetap menguntungkan, dengan strategi kombinasi produk yang mencakup berbagai segmen, dari produk high-end hingga yang lebih terjangkau.

SHARP juga pernah mengimplementasikan strategi perang harga untuk bersaing dengan kompetitor. Namun, dampaknya terhadap profitabilitas membuat mereka lebih berhati-hati dalam penerapan strategi ini.

BACA JUGA: Bangun Pabrik Senilai Rp 582 Miliar, Sharp Bakal Serap 1.000 Pekerja

“Kami percaya bahwa perang harga dapat menggerus brand value, terutama jika bersaing dengan merek Cina yang menawarkan harga sangat murah. Karena itu, SHARP membatasi kuantitas produk yang dijual dengan harga rendah dan memastikan produk-produk yang memiliki profit tinggi tetap diutamakan dalam strategi pemasaran,” ujar Andry.

Produk-produk yang fast moving tidak selalu dipromosikan dengan harga murah saja, tetapi juga dengan kualitas yang dijaga agar tidak merugikan dalam jangka panjang. SHARP bekerja sama dengan dealer untuk memastikan bahwa produk yang diambil dari mereka dapat terjual, bahkan jika itu berarti membantu dealersampai produk tersebut laku di pasaran.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS