Strategi Midea Menonjolkan Layanan lewat Jaringan PRO SHOP

marketeers article
Midea PRO SHOP. (FOTO: Marketeers/Eric)

Tingginya kebutuhan air conditioner (AC) di Indonesia membuat Midea ingin terus mengakomodasinya lewat produk dan layanan terbaik. Merek tersebut menyadari, jaringan dengan layanan yang lengkap merupakan salah satu kunci dalam membuat merek bisa semakin dipercaya oleh masyarakat.

Jack ding, President Director PT Midea Planet Indonesia (Midea Indonesia) mengatakan perusahaan menghadirkan jaringan dengan layanan yang lengkap lewat jaringan yang disebut dengan Midea PRO SHOP. Jaringan ini sendiri merupakan jaringan resmi yang lengkap dengan cakupan layanan mulai dari penjualan, service dan spare part.

Midea PRO SHOP sendiri telah hadir di Lampung. Kini, merek itu kembali menambah jaringan tersebut di Jakarta yang terletak di Ketapang Business Centre, Krukut, Jakarta Barat.

“Jaringan ini merupakan bukti bahwa kami menjadi merek yang sangat mengedepankan layanan yang terbaik bagi konsumen. Midea PRO SHOP ini merupakan yang pertama di Jakarta dan menjadi bagian awal dari langkah ekspansi kami di Indonesia,” kata Jack Ding dalam grand opening Midea PRO SHOP Jakarta, Rabu (27/12/2023).

BACA JUGA: Bangun Pabrik Senilai Rp 582 Miliar, Sharp Bakal Serap 1.000 Pekerja

Dengan adanya jaringan diler resmi ini, maka masyarakat bisa lebih mudah dalam mendapatkan beragam produk AC terbaru dari merek tersebut. Selain dibekali dengan line-up terbaru, jaringan ini juga menyajikan opsi produk yang lengkap mulai dari Residential Air Conditioner (RAC) seperti AC single split, AC portable dan Light Commercial AC atau LCAC.

Midea

Selain itu, konsumen menjadi lebih mudah dalam mendapat suku cadang dan layanan perbaikan yang profesional dari para teknisi yang telah berkompeten dalam menangani produk-produk dari merek asal Cina tersebut.

Igvhar Rabbighfirly, Product Manager RAC & LCAC Midea Indonesia mengatakan jaringan ini merupakan jaringan penunjang dalam memberikan layanan yang terbaik bagi konsumen. Pasalnya, setiap produk Midea telah dilindungi oleh garansi spare part dan bebas biaya jasa selama lima tahun serta garansi kompresor selama sepuluh hingga 12 tahun.

BACA JUGA: Midea Perpanjang Kerja Sama dengan Manchester City

Jaringan ini pun hadir sebagai penunjang garansi tersebut karena telah dibekali dengan teknisi dan perlengkapan yang memadai.

Midea

“Jaringan ini ditunjang oleh layanan perbaikan menggunakan mobil yang telah dilengkapi dengan peralatan perbaikan, spare part dan mesin AC cadangan. Dengan layanan ini, kami menjamin AC milik konsumen yang mengalami kerusakan akan selesai dikerjakan dalam waktu maksimal 48 jam,” kata Igvhar Rabbighfirly.

Sementara itu, mobill tersebut juga menyediakan mesin AC cadangan bagi konsumen yang ingin agar ruanganya tetap sejuk selama AC miliknya tengah mengalami proses perbaikan. Artinya, konsumen tetap bisa melakukan beragam aktivitas dengan nyaman lewat backup dari AC cadangan tersebut.

“Saat ini kami telah memiliki dua jaringan Midea PRO SHOP. Tahun depan, jaringan itu akan ditambah sebanyak 15 hingga 20 jaringan di berbagai wilayah di Indonesia,” ujar dia.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS