Suka dengan Gadis Kretek? Ini 3 Tayangan Serupa Bertema Sejarah

marketeers article
Gadis Kretek (Foto: IMDB)

Gadis Kretek tengah menjadi perbincangan hangat di media sosial selang sehari perilisannya di Netflix. Serial garapan Kamila Andini dan Ifa Isfansyah ini bahkan menjadi trending topic di platform X pada Jumat (3/11/2023) malam.

Kisahnya sendiri berfokus pada peran perempuan dalam industri kretek di Indonesia. Adalah Dasiyah atau Jeng Yah, representasi dari sosok yang berbakat dalam menentukan tembakau, namun tidak diizinkan terlibat lebih jauh di industri tersebut hanya karena gendernya.

Serial yang diadaptasi dari novel berjudul sama karya Ratih Kumala ini banyak menuturkan tentang sejarah rokok kretek di Indonesia pada era 1960-an. Dengan kata lain, Gadis Kretek tak hanya menyuguhkan kisah fiksi, melainkan juga menyelipkan sejarah yang faktual.

BACA JUGA: Gadis Kretek Tayang di Netflix, Angkat Kisah Perempuan di Industri Kretek

Kisah serupa, yang mana juga bertemakan sejarah, sejatinya pernah diangkat dalam beberapa film. Bagi Anda yang sudah selesai menonton Gadis Kretek dan ingin menyaksikan tayangan serupa, berikut rekomendasinya:

Bumi Manusia

Bumi Manusia menyajikan latar non-fiksi, yakni sejarah antara Belanda dan Indonesia di abad ke-20 yang menceritakan perjuangan melawan sistem kolonial. Kisahnya sendiri berfokus pada percintaan antara lelaki pribumi, Minke, dan gadis campuran Belanda, Annelies.

Keduanya jatuh cinta saat Indonesia berusaha merdeka dari pemerintahan kolonial. Meskipun berhasil menikah, Minke dan Annelies tetap tidak mendapatkan restu karena adanya aturan tatanan sosial.

Perburuan

Perburuan mengambil latar waktu di era penjajahan Jepang, yang mana menunjukkan kerasnya perjuangan bangsa Indonesia dalam mempertahankan kedaulatan dan kemerdekaan dari negara asing. 

BACA JUGA: 4 Film dan Drama Korea di Viu November 2023, Ada Moon In The Day

Film yang diadaptasi dari novel Pramoedya Ananta Toer ini menunjukkan bagaimana pasukan PETA melawan Jepang. Sayangnya, perlawanan ini sempat gagal dan malah berujung menjadi perburuan pemberontak Indonesia yang terlibat dalam organisasi tersebut.

Sang Pencerah

Sang Pencerah diadaptasi dari kisah nyata pendiri organisasi Islam Muhammadiyah, yakni Ahmad Dahlan. Dari kisah tokoh utamanya, film ini mengajarkan nilai-nilai toleransi, konsistensi dan semangat perubahan. 

Sang Pencerah tidak berlatar belakang Kemerdekaan Indonesia. Meski begitu, film ini menyajikan kisah yang sarat akan arti semangat perjuangan untuk melepaskan benagsa Indonesia dari penjajahan dan penindasan.

Itulah tiga film bertema sejarah, seperti yang juga diangkat dalam serial Gadis Kretek. Selamat menonton!

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS